'Kunci Transfer Pogba ke Barca Ada di Raiola'

Editor Bolanet | 30 Juni 2015 07:07
'Kunci Transfer Pogba ke Barca Ada di Raiola'
Paul Pogba (c) AFP
- Calon Presiden Joan Laporta menegaskan sekali lagi bahwa ia akan membeli Paul Pogba jika terpilih. Laporta sudah berkali-kali mengatakan niatnya untuk membeli gelandang itu dalam kampanyenya kali ini.

Pogba menjadi incaran banyak klub elit karena di usia yang masih muda, sudah menunjukkan permainan yang matang. Pogba juga diyakini akan terus berkembang dan menjadi semakin bagus nantinya.

Laporta mengaku sudah memegang 'kunci' dari transfer Pogba. Kunci itu tak lain adalah agen Pogba sendiri; Mino Raiola.

Kami merasa bahwa kunci dari transfer Pogba menuju Barca adalah Mino Raiola. Untungnya tim kami memiliki hubungan yang baik dengan dia, termasuk saya dan Abidal. Kami sudah pernah melakukan bisnis dengan dia terkait transfer dan Zlatan Ibrahimovic, terang Laporta kepada AS.

Laporta sendiri merupakan salah satu kandidat favorit dalam pemilihan Presiden kali ini. Pesaing terberatnya adalah Presiden incumbent; Josep Maria Bartomeu. [initial]

 (as/hsw)