Krisis Bek Tengah Barcelona: Paksa De Jong atau Taruhan dengan Umtiti?
Richard Andreas | 9 Februari 2021 11:00
Bola.net - Ronald Koeman kembali dibuat pusing dengan masalah cedera Barcelona. Kali ini ada krisis bek tengah yang mengkhawatirkan di tengah jadwal padat beberapa pekan ke depan.
Masalah dimulai dengan cedera panjang Gerard Pique beberapa bulan lalu. Samuel Umtiti pun saat itu masih cedera, jadilah Koeman menggonta-ganti pasangan Clement Lenglet, sampai akhirnya memilih pemain muda.
Senin (8/2/2021) kemarin, kemenangan 3-2 Barca atas Real Betis memakan korban cedera Ronald Araujo. Artinya sekarang Koeman harus mencari siapa pemain yang akan dipasangkan dengan Lenglet untuk beberapa laga ke depan.
Lalu apa yang akan dilakukan Koeman? Selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
3 opsi untuk Koeman
Menurut Marca, ada tiga pemain yang bisa dipertimbangkan untuk berpasangan dengan Lenglet. Yakni Oscar Mingueza, Frenkie de Jong, dan Samuel Umtiti.
Kontra Getafe kemarin, usai Araujo terpaksa ditarik, Koeman meminta De Jong turun dan membantu Lenglet sebagai bek tengah. Padahal ada Umtiti di bangku cadangan, tapi Koeman beralasan ingin menduetkan bek kaki kanan dan bek kaki kiri.
Sayangnya, pilihan ini pun bukan yang terbaik. Menarik De Jong dari lini tengah berarti mengurangi sebagian kekuatan serangan Barca, sebab dia merupakan salah satu pemain terbaik di musim 2020/21 ini.
Tunggu Dest fit
Artinya, Koeman akan berharap Dest segera fit sepenuhnya. Dengan demikian Dest bisa mengisi pos bek kanan lagi, dan Mingueza digeser ke tengah menemani Lenglet.
Umtiti diyakini hanya pilihan terakhir Koeman. Dia sudah pulih, tapi performanya jauh di bawah standar karena sudah terlalu lama menepi.
Barca akan menghadapi Sevilla di semifinal Copa del Rey tengah pekan ini, lalu menjamu Alaves di akhir pekan. Usai laga ini Barca akan berduel kontra PSG di leg pertama 16 besar Liga Champions.
Tentu Koeman bakal membutuhkan pemain-pemain terbaiknya untuk menghadapi jadwal padat laga-laga penting tersebut.
Sumber: Marca
Baca ini juga ya!
- Rahasia Ilkay Gundogan Rajin Bikin Gol Ada di Joao Cancelo
- Membedah Formasi 4-4-2 Man City, Kejutan yang Menghantam Liverpool
- Solskjaer Perlu Belajar dari Jose Mourinho Soal Gelar Juara Premier League
- Jurgen Klopp Dikritik Tidak Rotasi Pemain? Eks Liverpool: Skuadnya Emang Terbatas!
- Bangkit di West Ham, Ini Harapan Solskjaer untuk Lingard
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan ke MU, Marc Overmars Merapat ke Barcelona?
Liga Spanyol 8 Februari 2021, 18:40 -
5 Bek Tengah Yang Bisa Menggantikan Gerard Pique di Barcelona
Editorial 8 Februari 2021, 16:49 -
Highlights Real Betis vs Barcelona | La Liga 2020-2021
Open Play 8 Februari 2021, 12:28 -
Verratti: Messi ke PSG? Akan Sangat Luar Biasa
Liga Eropa Lain 8 Februari 2021, 11:30
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40