Kontrak Baru Sergio Ramos Masih Mengambang, Real Madrid Mau Apa Sih?

Richard Andreas | 9 Maret 2021 05:11
Kontrak Baru Sergio Ramos Masih Mengambang, Real Madrid Mau Apa Sih?
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos (c) AP Photo

Bola.net - Real Madrid didesak untuk segera membereskan perkara kontrak sang kapten, Sergio Ramos. Kali ini yang bicara adalah Fernando Hierro, sang legenda sendiri.

Saat ini kontrak Ramos memasuki bulan-bulan terakhirnya. Dia bakal berstatus free agent di akhir musim 2020/21 ini, yang tentu bakal mencuri perhatian klub-klub top.

Advertisement

Kabarnya Los Blancos sudah membuka negosiasi, tapi belum juga mencapai titik temu. Ramos diminta menerima pengurangan gaji dan sejumlah syarat lainnya.

Bagi Hierro, seharusnya Madrid tahu betapa pentingnya Ramos untuk klub. Apa katanya?

1 dari 2 halaman

Sergio sang legenda

Di mata Hierro, yang juga seorang bek tengah, Ramos yang sekarang sudah pantas disebut sebagai legenda Madrid. Karena itulah menurutnya perkara kontrak ini bukan masalah besar.

"Saya kira kami punya karakter yang mirip, dengan cara kerja kami. Kami pun menjalin hubungan yang sangat baik," tutur Hierro dikutip dari Goal internasional.

"Sergio adalah legenda Real Madrid dan semoga dia bisa mengakhiri karier keolahragaannya di klub ini."

"Saya percaya pemain seperti dia seharusnya mengakhiri karier di klub hebat," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Masih sanggup

Kabarnya Madrid enggan menawarkan kontrak panjang karena Ramos sudah berusia 34 tahun. Namun, Hierro yakin Ramos masih bisa bermain lebih lama lagi di level top. Fisik Ramos terbukti tangguh.

"Dalam aspek keolahragaan, dia punya kondisi fisik yang tidak saya miliki dahulu dan bagi saya dia adalah bek tengah terbaik dalam sejarah klub," sambung Hierro.

"Itu sangat jelas di mata saya, yakni soal segala hal yang telah dia tampilkan. Dan saya pun ikut senang untuk dia, tidak perlu diragukan lagi," tandasnya.

Sumber: Goal