Komposer Terkenal Siapkan Tribut Musikal untuk Lionel Messi
Editor Bolanet | 27 Desember 2018 01:00
Bola.net - - Penampilan gemilang Lionel Messi bersama Barcelona tidak hanya menyihir para penikmat sepak bola di seluruh dunia. Magisnya bahkan menyentuh salah satu komposer musik tersohor bernama Daniel Pacitti.
Hampir pada tiap musimnya Messi memanjakan mata para penikmat sepak bola di seluruh dunia. Liukan saat melewati penjagaan bek lawan, serta kemampuannya dalam menjebol gawang, adalah hal yang selalu dinanti-nanti penggemar Barcelona.
Ia juga terkenal sebagai pemain yang setia pada satu klub. Seperti yang diketahui, pemain asal Argentina tersebut merupakan produk binaan La Masia. Sejauh ini, ia telah mempersembahkan 33 gelar dari berbagai ajang.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Tribut Konser Musik untuk Messi
Magisnya di lapangan bahkan sampai menyihir Daniel Pacitti. Sebagai bentuk persembahannya, ia akan menumpahkan segala bentuk kekagumannya dalam karya yang akan ditunjukkannya dalam waktu dekat ini.
"Karena sihirnya yang luar biasa serta keindahan supernatural, kecerdasannya yang luar basa serta profesionalitas yang tersohor, kualitas jiwa dan kerendahan hatinya yang patut untuk dicontoh," tulis pernyataan Pacitti dikutip dari Marca.
"Kami mengirimkan tribut ini untuk salah satu bintang olahraga yang paling terkemuka sepanjang masa, Lionel Messi," tutupnya.
Magis Messi Musim Ini
Di umurnya yang telah melewati angka 30 tahun, Messi masih belum bisa berhenti memberikan sentuhan magisnya di lapangan. Pada musim ini saja, ia menjadi salah satu bagian penting dari kesuksesan Barcelona memuncaki klasemen La Liga.
Peran pentingnya sangat terasa, hingga membuat Ernesto Valverde selaku pelatih selalu berusaha untuk menurunkannya. Hingga kini, ia sudah tampil dalam 19 penampilan dan telah mengantongi 21 gol serta 11 assist di semua kompetisi.
Ia sempat membuat penonton terkagum saat Barcelona melawan Levante beberapa pekan yang lalu. Tiga gol serta dua assist yang ia bukukan membuatnya dinobatkan sebagai Man of the Match, lengkap dengan kemenangan Barcelona 5-0.
Saksikan Juga Video Ini
Ada empat pemain yang diprediksi bisa menambal kelemahan kecil dalam skuat Barcelona. Siapa saja mereka? Simak informasi yang lebih lengkap melalui tautan video di bawah ini.
Baca Juga:
- Lukisan Foto Diri, Kado Natal Untuk Ronaldo Dari Bernardeschi
- Coba Tebak, Apa Hadiah Natal Paling Indah bagi Nemanja Matic?
- Peduli Tsunami Selat Sunda, Marko Simic Lelang Jersey Bersejarah
- Patut Dicontoh! Fans Real Betis Lempar Ribuan Boneka ke Lapangan
- Liverpool: Kalian Tidak Berjalan Sendirian, Indonesia!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Thuram Unggulkan Juventus Sebagai Juara Liga Champions
Liga Champions 26 Desember 2018, 22:30 -
Madrid Pasca Hengkangnya Ronaldo Harus Jadi Alarm Bagi Barca
Liga Spanyol 26 Desember 2018, 18:58 -
Arthur Berdoa Agar Neymar Segera Pulang ke Barca
Liga Spanyol 26 Desember 2018, 06:19 -
Saingi Barca dan Madrid, Milan Ikut Masuk Perburuan Lozano
Liga Italia 25 Desember 2018, 23:23 -
Messi Atau Ronaldo? ini Pilihan Klopp
Liga Inggris 25 Desember 2018, 22:45
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39