Kecam Wasit, Pique Terancam Hukuman
Heri | 7 Januari 2017 05:36
Bola.net - - Gerard Pique kembali mengeluh dan mengkritik kinerja wasit. Pique kesal karena ia merasa sudah dikerjai oleh wasit dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Copa del Rey melawan Athletic Bilbao.
Wasit yang memimpin laga itu, David Fernandez Borbalan, memang mendapatkan banyak sorotan setelah pertandingan. Ada beberapa insiden yang tidak ditangani dengan semestinya oleh sang wasit.
Pique pun mengkritik Borbalan dan menyebut kinerja wasit Spanyol seperti permainan Russian Roulette. Kritikan itu nampaknya membuat para petinggi wasit di Spanyol menjadi kebakaran jenggot.
Marca melansir bahwa Komite Teknis Wasit Spanyol akan mengadakan pertemuan pada hari Senin mendatang. Agenda pertemuan itu adalah untuk membahas komentar Pique yang mengkritik Borbalan. Mereka akan menimbang apakah ucapan Pique itu layak diganjar hukuman.
Sebelumnya Komite ini sudah pernah menghukum Eduardo Berizzo, Gustavo Poyet dan Quique Setien karena dinilai menghina wasit. Namun hukuman yang mereka dapat hanya berupa denda, bukan larangan bermain.
Bagi Pique sendiri, ini bukan kali pertama ia mengkritik para pengadil. Pada 2012, kritikannya terhadap wasit Carlos Velasco Carballo juga dipermasalahkan oleh Komite Wasit.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barca Protes Wasit, Zidane: Kerja Wasit Sangat Sulit
Liga Spanyol 6 Januari 2017, 22:49 -
Iniesta Juga Ikut Kecam Wasit Lawan Bilbao
Liga Spanyol 6 Januari 2017, 21:23 -
Barca Tak Kehilangan Asa Singkirkan Bilbao
Liga Spanyol 6 Januari 2017, 20:05 -
Bagi Pique Kalah dari Bilbao Bukan Hasil Buruk
Liga Spanyol 6 Januari 2017, 18:57 -
Data dan Fakta La Liga: Villarreal vs Barcelona
Liga Spanyol 6 Januari 2017, 17:20
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39