Kasus Kepemilikan Senjata, Saudara Messi Ditangkap

Editor Bolanet | 5 Oktober 2015 09:04
Kasus Kepemilikan Senjata, Saudara Messi Ditangkap
Lionel Messi (c) AFP
- Saudara kandung Lionel Messi, Matias, disebut telah didakwa atas kepemilikan senjata api ilegal, menurut laporan Cadena 3.

TV Argentina itu mengklaim bahwa yang bersangkutan memiliki sebuah senjata kaliber 22 yang tidak terdaftar di Audi A5 miliknya, kala mendapat pemeriksaan rutin dari polisi pekan lalu. Kejadian ini berlangsung di Rosario.

Matias, yang sempat menolak permintaan para petugas untuk memeriksa mobilnya dan menolak menunjukkan surat-surat terkait kendaraannya, pada akhirnya digelandang ke kantor polisi, di mana ia sempat tertahan empat jam di sana sebelum akhirnya bebas. Namun masih belum diketahui hukuman seperti apa yang akan menimpanya.

Menariknya, Matias pernah tersandung kasus serupa pada Oktober 2008. Kala itu ia ditangkap di Rosario ketika terlihat membawa senjata api secara terbuka. [initial]

 (mar/rer)