Kalahkan Sevilla, Lionel Messi Girang Bukan Kepalang
Serafin Unus Pasi | 24 Februari 2019 05:40
Bola.net - - Sebuah rasa bahagia diungkapkan oleh Lionel Messi. Penyerang Barcelona itu merasa senang timnya berhasil mengamankan tiga poin di markas Sevilla tadi malam.
Barcelona berhasil memetik comeback spektakuler di Ramon Sanchez Pizjuan. Mereka berhasil menaklukan tuan rumah Sevilla dengan skor 4-2.
Pada laga itu Barca dua kali tertinggal dari tuan rumah yang tampil agresif dalam menyerang. Namun Lionel Messi tampil sempurna pada laga ini dengan mencetak hattrick, sebelum Luis Suarez mengunci kemenangan Barca dengan golnya di akhir laga.
Messi sendiri merasa senang timnya bisa memetik kemenangan krusial ini. "Saya senang bisa berkontribusi atas kemenangan hari ini," ujar Messi kepada situs resmi Barcelona.
Baca komentar lengkap La Pulga di bawah ini.
Kemenangan Krusial
Messi merasa senang timnya bisa memenangkan partai sulit ini setelah dua kali tertinggal dari tuan rumah.
Ia menilai tidak mudah untuk meraih tiga poin di markas Sevilla, sehingga ia menyebut bahwa kemenangan ini menjaga peluang
"Hari ini kami mendapatkan tiga poin dan itulah yang terpenting, karena kami berhasil menjaga jarak dengan para rival kami."
Jaga Jarak
Messi juga menegaskan bahwa Barcelona benar-benar ingin mempertahankan gelar juara La Liga mereka di akhir musim nanti, sehingga sangat penting baginya untuk menang dengan tim-tim yang berada di empat besar.
"Kemenangan hari ini adalah kemenangan yang sangat penting, mengingat lawan kami yang begitu kuat, dan bagaimana ketatnya Liga ini sekarang."
"Saya merasa sangat penting bagi kami untuk menjaga jarak dengan tim-tim yang mencoba untuk mengejar kami dan kami harus siap menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya." tandas pemain berjuluk La Pulga tersebut.
Laga Berikutnya
Barcelona dijadwalkan akan menghadapi partai akbar setelah ini, di mana mereka akan memainkan dua partai El Clasico beruntun di ajang semi final Copa Del Rey dan La Liga.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Umtiti Siap Jadi Starter Lawan Sevilla
Liga Spanyol 23 Februari 2019, 20:00 -
Performa Messi Menurun, Begini Respons Valverde
Liga Spanyol 23 Februari 2019, 12:30 -
Lawan Sevilla, Barcelona Takut Dihantui Kegagalan
Liga Spanyol 23 Februari 2019, 10:30 -
Betapa Pentingnya Luis Suarez bagi Barcelona
Liga Spanyol 23 Februari 2019, 09:00 -
25 Eksekutor Penalti Terbaik di Eropa: Messi Absen, Ronaldo Nyaris
Liga Champions 22 Februari 2019, 15:30
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39