Joan Laporta - Lionel Messi: 2 'Malaikat' Penyelamat Barcelona dari Krisis?
Asad Arifin | 8 Maret 2021 11:44
Bola.net - Barcelona baru saja mendapatkan presiden baru pada sosok Joan Laporta. Dia dikenal sebagai sosok yang sangat dekat dengan Lionel Messi. Apakah hubungan baik ini bisa memberi dampak penting bagi klub?
Laporta menang telak pada proses pemilu presiden Barcelona. Dia mendapat suara hingga 54.28 persen, jauh di atas dua kandidat yang jadi pesaingnya. Victor Font mendapat 29.99 persen suara dan Toni Freixa mendapat 8.58 persen suara.
Bagi Laporta, ini adalah kali kedua dia memegang jabatan presiden Barcelona. Pria yang juga berprofesi sebagai pengacara itu pernah menjabat presiden Barcelona pada 2003 hingga 2010 yang lalu.
Lionel Messi Catat Sejarah
Pemilih presiden Barcelona pada 2021 ini jadi momen yang sangat penting. Sebab, klub berada dalam kondisi yang sulit dari sisi finansial maupun sisi manajerial pasca era Josep Maria Bartomeu.
Pemilu presiden dianggap sebagai momen vital yang menentukan masa depan klub. Nah, pada momen ini Lionel Messi pun ambil bagian. Messi mencatat sejarah untuk pertama kali ikut dalam pemilu Barcelona.
La Pulga memberikan suara, pertama kali dalam sejarah. Messi datang bersama dengan sang anak, Thiago. Hal yang sama juga dilakukan pemain bintang lain seperti Jordi Alba dan Sergio Busquets.
Apa Kata Laporta?
Laporta sejak awal yakin bahwa dia adalah kunci masa depan Lionel Messi. Laporta bahkan sempat sesumbar bahwa dia adalah jaminan Messi akan meneken kontrak baru dan bertahan lebih lama di Barcelona.
Tak lama setelah diumumkan sebagai presiden Barcelona, Laporta pun memberi komentar pada Lionel Messi.
"Hari ini menandai 20 tahun sejak seorang bocah lelaki bernama Lionel Messi memulai debutnya dengan tim Barcelona Infantil B [U12-13]," ucap Laporta dikutip dari Marca.
"Melihat pemain terbaik di dunia datang untuk memberikan suara dengan putranya adalah contoh dari apa yang kami katakan. Leo mencintai Barcelona. Itulah cerminannya. Pemain terbaik dunia mencintai Barcelona," kata Laporta.
Lionel Messi Bertahan?
Lionel Messi belum meneken kontrak baru di Barcelona. Pihak klub memang tidak melakukan negosiasi kontrak baru karena itu diserahkan pada presiden baru terpilih, Joan Laporta.
Selain laga melawan PSG, Joan Laporta menegaskan bahwa Messi menjadi fokus utamanya. Dalam waktu dekat, dia akan melakukan negosiasi dengan Messi dan yakin hubungan baik mereka bisa memberi dampak.
"Mudah-mudahan itu akan membantunya bertahan di Barcelona. Itulah yang kami inginkan," kata Laporta.
Krisis Finansial
Mempertahankan Lionel Messi bisa meringankan tugas Laporta. Sebab, secara teknis, punya Messi bisa menjadi jaminan bagi Barcelona untuk tetap berada di top level. Kualitas Messi masih berada di level terbaik.
Namun, tugas Laporta tidak akan selesai sampai di situ. Dia juga dihadapkan pada utang Barcelona yang menumpuk. Lalu, apa rencana Laporta untuk memperbaiki klub dari sisi finansial?
"Agar Barcelona dapat bertahan secara ekonomi dan agar Barcelona bahagia. Kami punya banyak tantangan di depan kami dan kami pasti akan meraihnya," kata Laporta.
"Kami adalah keluarga yang hebat, kami memiliki perasaan yang hebat. Kami semua harus bekerja sama untuk menghadapi tantangan di depan. Hidup Barcelona," imbuh Laporta.
Sumber: Marca, Barcelona
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39