Jawaban Zidane Soal Sikap Pasif di Bursa Transfer
Asad Arifin | 2 Februari 2018 22:39
Bola.net - - Soal uang, Real Madrid tentu saja punya sumber melimpah untuk membeli pemain baru. Tapi, mereka memilih untuk pasif pada bursa transfer bulan Januari. Padahal, Madrid saat ini sedang tampil di bawah performa terbaik.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, buka suara soal sikap pasif di bursa transfer tersebut. Menurut Zidane, saat ini dirinya merasa jika skuat Madrid masih sangat kompetitif dan dia tidak pernah ragu dengan timnya.
Alih-alih membeli pemain baru, Zidane lebih memilih untuk meminta para pemain Madrid lebih fokus dan bekerja lebih keras agar bisa memberikan hasil terbaik.
Kami semua tetap bersama di periode yang sulit. Saya ingin pemain konsentrasi dan tetap bertahan. Saya sangat percaya pada pemain saya dan staf saya. Saya percaya secara membabi buta, ucap Zidane dikutip dari Marca.
Pada bulan Januari yang lalu, beberapa nama sempat dikaitkan dengan Madrid. El Real disebut tertarik mendatangkan Mauro Icardi dari Inter Milan. Selain itu, ada juga nama Mohamed Salah, Goncalo Guedes, Edinson Cavani, yang disebut sedang didekati oleh Madrid.
Tapi, setelah bulan Januari berganti ke Februari, nyatanya Madrid tidak membeli satupun pemain.
Saya bilang pada pemain bahwa saya percaya pada mereka, mereka harus membayar rasa percaya ini dengan kerja keras, berjuang dan menyadari bahwa ni bukan periode akhir dari musim ini, tegas pelatih asal Prancis tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Ingin Tukar Hazard dengan Pemain Real Madrid Ini
Liga Spanyol 1 Februari 2018, 15:02 -
Mariano Diaz Tak Tutup Pintu untuk Real Madrid
Liga Spanyol 1 Februari 2018, 14:20 -
Pellegrini: Zidane Pelatih Hebat dan Bakal Semakin Hebat
Liga Inggris 1 Februari 2018, 14:10 -
Draxler: Real Madrid Lawan Tersulit untuk PSG
Liga Champions 1 Februari 2018, 14:00 -
Sering Cedera, Giggs Punya Tips Mujarab untuk Bale
Liga Spanyol 1 Februari 2018, 09:50
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39