Jawaban Kepa untuk Ketertarikan Real Madrid
Asad Arifin | 13 November 2017 00:14
Bola.net - - Penjaga gawang muda Spanyol, Kepa Arrizabalaga memberi jawaban untuk kabar ketertarikan Real Madrid kepadanya. Kepa mengaku bahwa saat ini dirinya masih fokus untuk bermain dengan Athletic Bilbao.
Kepa musim ini tampil gemilang bersama Bilbao. Meskipun klubnya berada di papan bawah klasemen La Liga, tapi performa Kepa mengundang banyak decak kagum di bawah mistar. Ia banyak membuat aksi penyelamatan apik.
Karena itu, namanya mulai disebut oleh media di Spanyol masuk dalam radar transfer Madrid. Kepa akan disediakan satu tempat di susunan pemain Madrid, menggantikan posisi Keylor Navas yang sejak musim lalu kapasitasnya selalu diragukan.
Saya senang bermain di Athletic Bilbao, saya tetap tenang dan hanya fokus untuk bekerja keras bersama dengan klub saya, ucap Kepa seperti dikutip dari Football Espana.
Kontrak Kepa bersama Madrid akan habis pada akhir musim 2017/18 ini. Jadi, media di Spanyol ramai-ramai menyebut jika ia tidak akan melewatkan peluang pindah ke Madrid. Jika ada tawaran pada bulan Januari, ia akan langsung menerimanya.
Madrid disebut siap membayar 17,7 juta euro untuk bisa mendapatkan jasa mantan kiper Spanyol U-21 tersebut.
Saya tahu bahwa banyak orang yang membicarakan hal ini. Keluarga, teman saya banyak membicarakan karena mereka membaca laporan tersebut di media. Saya tidak menutup mata, tapi saya tetap tenang, tandas Kepa.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Cedera, Gareth Bale Diminta Tiru Robben
Liga Spanyol 12 November 2017, 23:40 -
Lopetegui: Isco Masuk Jajaran Elit Pemain Kelas Dunia
Piala Dunia 12 November 2017, 16:35 -
Fernando Alonso Tegaskan Ronaldo Lebih Baik dari Messi
Liga Spanyol 12 November 2017, 14:05 -
Morata Berharap Isco Yang Fenomenal Lekas Pulih
Piala Dunia 12 November 2017, 11:59 -
Casillas Berharap Buffon Tidak Pensiun
Liga Italia 12 November 2017, 11:24
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39