James: Madrid Dinanti Lima Laga Final
Rero Rivaldi | 27 April 2017 10:20
Bola.net - - James Rodriguez mengatakan bahwa lima pertandingan yang menanti Real Madrid hingga akhir musim nanti tak ubahnya seperti laga final.
Madrid, yang memainkan satu laga lebih sedikit dari para pesaingnya, terus menempel ketat di puncak klasemen La Liga dengan menang telak 6-2 atas Deportivo La Coruna dini hari tadi.
James mencetak dua gol di pertandingan tersebut. Pemain Kolombia, yang belakangan sering disebut bakal hengkang karena minim mendapat kesempatan bermain, mengaku bahagia dan puas dengan permainan yang ia tunjukkan.
Saya merasa bahagia dan amat puas. Kami bermain dengan sangat bagus, dengan intensitas tinggi, tutur James di laman resmi klub.
Apa yang kami lakukan di sini benar-benar positif. Kami sekarang dinanti lima laga final di La Liga, dan kami harus bermain dengan rasa lapar. Kami juga harus memikirkan soal Liga Champions.
Terlepas dari siapapun yang bermain, tim selalu bermain bagus. Ketika kami punya kesempatan, kami harus bermain bagus seperti sekarang.
Madrid akan bermain melawan Valencia di laga lanjutan La Liga yang berlangsung di Bernabeu akhir pekan ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harga Terlalu Mahal, Arsenal Tidak Kejar Mbappe
Liga Inggris 26 April 2017, 23:38 -
Totti Idamkan Bermain Bersama Cristiano Ronaldo
Liga Italia 26 April 2017, 22:50 -
Carrasco Berpotensi Absen Lawan Real Madrid
Liga Champions 26 April 2017, 21:47 -
Ronaldo, Ramos dan Kroos Absen Lawan Deportivo
Liga Spanyol 26 April 2017, 17:07 -
Istri James Sebut Sang Bintang Bahagia di Madrid
Liga Spanyol 26 April 2017, 15:40
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39