Isco Puas Antar Madrid Menang Perdana di 2015

Editor Bolanet | 11 Januari 2015 05:15
Isco Puas Antar Madrid Menang Perdana di 2015
Isco (c) RMFC
- Gelandang Real Madrid, mengaku puas bisa mempersembahkan kemenangan perdana bagi timnya di tahun 2015. Semalam Real mampu tampil perkasa dan membekuk tamunya di Santiago Bernabeu dengan skor telak 3-0.

Hasilini tentu melegakan bagi Isco, mengingat timnya mengawali tahun ini dengan dua kekalahan atas Valencia dan Atletico Madrid, masing-masing dengan skor 1-2 dan 0-2. Pemain 23 tahun ini berharap performa apik kontra Espanyol mampu dipertahankan timnya dalam laga-laga selanjutnya.

Hari ini segalanya berjalan lancar. Kami senang bisa menang dan kembali merasakan sensasi unggul. Semoga saja kami bisa terus seperti ini, ungkap Isco seperti dilansir Football Espana.

Sejak awal saya merasakan dukungan yang hangat dari fans, saya sangat berterima kasih pada mereka. Kami belum pernah menang sejak menjadi juara dunia, namun kini kami punya kepercayaan diri tinggi jelang laga kontra Atletico.

Ketiga gol kemenangan Real dalam laga kontra Espanyol disumbangkan oleh James Rodriguez, Gareth Bale, dan Nacho Fernandez.[initial]

  (fe/mri)