Iniesta Minta Ousmane Dembele Berlatih Lebih Keras Lagi
Richard Andreas | 21 November 2018 10:20
Bola.net - - Perjalanan karier Ousmane Dembele di Barcelona kian sulit. Dia sulit mendapatkan kesempatan bermain lantaran performa yang tak stabil. Dembele bahkan terlibat masalah di luar lapangan.
Dewasa ini, kedisiplinan Dembele dinilai bermasalah. Dia beberapa kali tidak hadir di sesi latihan pagi. Pihak Barca bahkan terkesan sengaja membocorkan masalah Dembele ini kepada media dan publik.
Meski demikian, mantan pemain Barca, Andres Iniesta meminta pihak klub lebih bersabar menghadapi Dembele. Dia percaya Dembele adalah pemain hebat yang hanya perlu bimbingan lebih lanjut.
Iniesta juga meminta Dembele berkeja lebih keras lagi. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Harus Kerja Keras
Menurut Iniesta, nasib Dembele berada di tangannya sendiri. Dia menyarankan Dembele berkerja lebih keras lagi dan membuktikan kemampuannya pada klub tersebut.
"Dembele adalah pemain hebat. Saya tak tahu apa yang terjadi dalam pikirannya tetapi dia dia harus mencoba melakukan segala hal untuk memberikan performa terbaiknya," ungkap Iniesta kepada Marca.
"Itulah yang perlu dia perbuat untuk membuat dirinya merasa penting, tidak perlu diragukan lagi, jadi dia harus berusaha semaksimal mungkin."
Tak Mau Berkomentar
Lebih lanjut, Iniesta juga menolak berkomentar soal beberapa pendapat pemain Barca terkait perilaku Dembele dewasa ini.
Seperti yang dikatakan Luis Suarez beberapa waktu lalu: "Menjadi pesepak bola adalah suatu kehormatan. Dia [Dembele] harus berkonsentrasi pada sepak bola. Ada banyak contoh profesionalisme di ruang ganti Barcelona dan dia harus mengambil contoh dari itu."
Iniesta tak mau berkomentar karena dia tak terlibat dalam ruang ganti: "Saya tidak berada dalam ruang ganti dan saya tak tahu komentar tersebut terkait hal yang terjadi sekali atau dua kali. Jadi saya lebih suka tidak berkomentar," tutupnya.
Berita Video
Bima Sakti akan menurunkan Andritany Ardhiyasa sebagai kiper utama saat Timnas Indonesia menghadapi Filipina.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rafinha Tidak Akan Kembali ke Inter Milan
Liga Spanyol 20 November 2018, 22:00 -
Kecanduan Game Disebut Jadi Masalah Utama Ousmane Dembele
Liga Spanyol 20 November 2018, 12:33 -
Nasehat Luis Suarez untuk Ousmane Dembele
Liga Spanyol 20 November 2018, 11:02 -
Dybala: Kembalilah ke Argentina, Messi!
Bola Dunia Lainnya 20 November 2018, 07:30 -
Aksi Messi Muda Porak-porandakan Bek MU Viral di Internet
Liga Champions 20 November 2018, 05:00
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39