Iniesta Berharap Balik ke Camp Nou Sebagai Pelatih
Asad Arifin | 15 Mei 2018 17:34
Bola.net - - Andres Iniesta tidak menutup peluang untuk kembali ke Barcelona di masa depan. Tentu saja bukan untuk bermain lagi. Iniesta ingin kembali ke Camp Nou dalam kapasitas sebagai pelatih.
Iniesta bergabung dengan Barca sejak tahun 1996 silam. Ia memulai kiprah bersama Blaugrana sejak level junior dan baru mendapatkan kesempatan masuk ke tim senior Barca pada tahun 2001. Ia lebih dulu masuk ke Barca B sebelum jadi andalan di tim utama.
Setelah cukup lama jadi ikon Barca, Iniesta memutuskan bahwa musim 2017/18 jadi kiprah terakhirnya bersama Iniesta sebagai pemain. Tapi, dia tidak menutup kemungkinan untuk kembali ke Barca.
Saya ingin kembali ke Barca, tentu saja. Ini adalah rumah saya. Saya dibesarkan di sini, sejak masih berusia 12 tahun. Saya akan sangat senang jika menjadi bagian dari klub ini, ucap Iniesta.
Iniesta sekarang telah berusia 34 tahun, ia masih akan melanjutkan karir sebagai pemain profesional. Ia akan bermain untuk klub Jepang atau Tiongkok. Sembari itu, Iniesta akan mempersiapkan diri menjadi pelatih.
Rasanya gatal untuk memulai karir sebagai pelatih mulai saya rasakan. Saya akan mendapatkan lisensi kepelatihan, tapi saya masih punya waktu yang tersisa untuk menjadi pemain, ucap Iniesta.
Saya tidak tahu seperti apa yang akan terjadi dalam tujuh atau sepuluh tahun mendatang, tutup Iniesta.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Griezmann Datang, Dembele Dilepas ke Liverpool
Liga Spanyol 14 Mei 2018, 19:05 -
Kalah dari Levante, Valverde: Pemain Barca Tertidur
Liga Spanyol 14 Mei 2018, 18:32 -
Salah Akui, Dirinya Belum Selevel Messi Atau Ronaldo
Liga Inggris 14 Mei 2018, 17:31 -
Neymar Masih Kangen Suarez dan Messi
Liga Spanyol 14 Mei 2018, 15:34 -
Ada Messi, Icardi Tidak Akan Ke Piala Dunia
Piala Dunia 14 Mei 2018, 15:24
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39