Inginkan Paul Pogba, Real Madrid Diminta Serahkan Dua Pemain ini ke MU
Serafin Unus Pasi | 5 Mei 2019 13:00
Bola.net - - Klub Premier League, Manchester United akhirnya membuka peluang bagi Real Madrid untuk memiliki gelandang mereka, Paul Pogba di musim panas nanti. Namun Setan Merah dikabarkan menginginkan dua pemain El Real sebagai bagian dari transfer Pogba ke Bernabeu.
Pogba dalam dua bulan terakhri diyakini akan meninggalkan Manchester United. Hal ini dikarenakan sang pemain secara terbuka mengakui bahwa Real Madrid adalah klub impiannya dan ia berharap bisa membela skuat Los Blancos di masa depan.
Manchester United sendiri pada awalnya menentang kepindahan Pogba ke Bernabeu. Mereka merasa Pogba masih sangat krusial bagi tim mereka, sehingga mereka tidak ingin berpisah dengan Juara Piala Dunia 2018 tersebut.
Namun dilansir The Independent, United sudah berubah pikiran. Mereka siap melepaskan Pogba ke Real Madrid jika tim asal Ibukota Spanyol itu menyerahkan dua pemain mereka untuk Setan Merah.
Siapakah dua pemain yang diincar MU dari skuat Madrid? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Target Lama
Menurut laporan tersebut, dua pemain yang diinginkan United dari skuat Real Madrid adalah Toni Kroos dan Raphael Varane.
Ketertarikan United terhadap Varane dan Kroos sejatinya bukan cerita baru. Kedua pemain ini sudah beberapa tahun terakhir selalu konsisten diberitakan akan merapat ke Old Trafford.
Solskjaer sendiri memang ingin memperkuat lini tengah dan lini pertahanan mereka di musim panas nanti. Untuk itu sosok Varane dan Kroos yang memiliki jam terbang tinggi dirasa akan sangat cocok bagi timnya.
Setengah Terwujud
Menurut laporan yang sama, Zinedine Zidane masih mempertimbangkan untuk melepaskan Varane dan Kroos ke Old Trafford.
Sebelumnya Zidane pernah mengatakan bahwa ia sama sekali tidak ingin berpisah dengan Varane. Untuk itu transfer bek Timnas Prancis ke Inggris diyakini akan sulit tercapai.
Tetapi untuk Kroos, Zidane tidak pernah secara terbuka mengatakan sang gelandang tidak dijual. Alhasil Zidane dipercaya tidak akan keberatan menyertakan nama Kroos dalam transfer Pogba nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zinedine Zidane Ingin Akhiri Musim dengan Bagus
Liga Spanyol 4 Mei 2019, 22:30 -
Data dan Fakta La Liga: Real Madrid vs Villarreal
Liga Spanyol 4 Mei 2019, 22:03 -
Zidane: Pogba Adalah Pemain MU
Liga Spanyol 4 Mei 2019, 21:00 -
Madrid Sudah Amankan Luka Jovic untuk 60 Juta Euro
Liga Spanyol 4 Mei 2019, 15:30
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39