Ingat Barcelona, Madrid Tangguh di Bernabeu
Editor Bolanet | 18 November 2015 12:27
Berdasarkan statistik yang dilansir Four Four Two, Madrid sama sekali tak tersentuh kekalahan dalam 22 partai kandang terakhirnya di La Liga. Terakhir kali Madrid menelan kekalahan liga di Bernabeu adalah 1-2 melawan Atletico Madrid pada jornada 3 musim 2014/15 lalu.
Sejak itu sampai musim ini, Madrid masih kebal dari kekalahan kandang di La Liga. Catatannya adalah 19 kemenangan dan tiga kali imbang.
Salah satu dari 19 kemenangan kandang itu didapatkan Madrid dalam El Clasico melawan Barcelona pada jornada 9 musim 2014/15. Waktu itu, Madrid menang 3-1 atas sang rival.
Dalam laga tersebut, Barcelona sempat unggul cepat lewat Neymar di menit 4. Namun, Madrid membuktikan ketangguhan mereka di Bernabeu dengan mencetak tiga gol balasan melalui Cristiano Ronaldo (penalti), Pepe dan Karim Benzema.
Musim lalu, dilatih Carlo Ancelotti, Madrid membukukan 16 kemenangan kandang dan hanya menelan satu kekalahan kandang di La Liga. Dua laga kandang lainnya berkesudahan imbang.
Musim ini, meski posisi pelatih sudah digantikan Rafael Benitez, Madrid masih tangguh di rumah sendiri. Empat kemenangan dan sekali imbang dibukukan Madrid dalam lima kandang yang sudah mereka mainkan di La Liga 2015/16. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Spanyol 17 November 2015, 20:17
-
Demi Gareth Bale, Madrid Lepas Ronaldo Musim Depan
Liga Spanyol 17 November 2015, 18:51 -
Oscar Sanjung Skill Ronaldinho & Marcelo
Liga Inggris 17 November 2015, 17:28 -
5 Alasan Kenapa El Clasico Berbeda Dari Rivalitas Klub Lainnya
Editorial 17 November 2015, 16:21 -
Messi Difavoritkan Cetak Gol di Clasico
Liga Spanyol 17 November 2015, 14:49
LATEST UPDATE
-
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:51 -
Semangat Membara Joey Pelupessy: Demi Garuda, juga Demi Keluarga!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:27 -
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Chile vs Ekuador 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:57
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23