'Illarramendi Adalah Pewaris Xabi Alonso'
Editor Bolanet | 21 Juli 2013 14:00
- Philippe Montanier percaya mantan anak asuhnya, Asier Illarramendi akan sukses di Real Madrid sebagai pemain dan sebagai suksesor Xabi Alonso.
Pelatih yang kini menangani klub Ligue 1, Rennes ini memang mengenal betul kualitas seorang Illarramendi. Pasalnya, sebelum menukangi Rennes, Montanier merupakan pelatih Real Sociedad dan menyaksikan langsung perkembangan Illarramendi di Sociedad.
Ya, dia (Illarramendi) pasti telah siap, ujarnya kepada AS. Dia memiliki banyak kekuatan dan kualitas yang cukup untuk memindahkan bola ke depan dan menjadi penghubung antar pemain, tambahnya.
Selain memuji sebagai sosok yang tepat pewaris peran Xabi Alonso, Montanier juga memuji keseharian Illarramendi yang dia sebut sebagai sosok sederhana dan selalu memberikan kemampuan terbaiknya di lapangan.
Illarramendi sangat sederhana. Dia juga pemain ideal bagi semua pelatih karena kepribadiannya yang baik dan selalu memberikan segalanya. Dia akan menjadi pemain fantastis untuk Carlo Ancelotti, pujinya.
Ditambahkan Philippe Montanier, kehadiran sosok Xabi Alonso di skuad Real Madrid akan membantu Illaramendi untuk lebih berkembang.
Xabi adalah seorang role model bagi pemain Basque dan saya merasa dia dapat membantu Illarramendi untuk tumbuh dan berkembang. Keduanya pasti bisa bermain bersama, tandasnya.
Illarramendi sendiri diboyong Los Blancos dari Sociedad dengan bandrol mencapai 38 juta euro dengan 30 juta euro di antaranya dibayar musim ini. Penggawa timnas Spanyol U-21 itu akan mengenakan jersey Madrid bernomor 24. (gl/dzi)
Pelatih yang kini menangani klub Ligue 1, Rennes ini memang mengenal betul kualitas seorang Illarramendi. Pasalnya, sebelum menukangi Rennes, Montanier merupakan pelatih Real Sociedad dan menyaksikan langsung perkembangan Illarramendi di Sociedad.
Ya, dia (Illarramendi) pasti telah siap, ujarnya kepada AS. Dia memiliki banyak kekuatan dan kualitas yang cukup untuk memindahkan bola ke depan dan menjadi penghubung antar pemain, tambahnya.
Selain memuji sebagai sosok yang tepat pewaris peran Xabi Alonso, Montanier juga memuji keseharian Illarramendi yang dia sebut sebagai sosok sederhana dan selalu memberikan kemampuan terbaiknya di lapangan.
Illarramendi sangat sederhana. Dia juga pemain ideal bagi semua pelatih karena kepribadiannya yang baik dan selalu memberikan segalanya. Dia akan menjadi pemain fantastis untuk Carlo Ancelotti, pujinya.
Ditambahkan Philippe Montanier, kehadiran sosok Xabi Alonso di skuad Real Madrid akan membantu Illaramendi untuk lebih berkembang.
Xabi adalah seorang role model bagi pemain Basque dan saya merasa dia dapat membantu Illarramendi untuk tumbuh dan berkembang. Keduanya pasti bisa bermain bersama, tandasnya.
Illarramendi sendiri diboyong Los Blancos dari Sociedad dengan bandrol mencapai 38 juta euro dengan 30 juta euro di antaranya dibayar musim ini. Penggawa timnas Spanyol U-21 itu akan mengenakan jersey Madrid bernomor 24. (gl/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSG: Kalau Mau, Ronaldo Bisa Kami Tebus Juga
Liga Champions 20 Juli 2013, 20:20 -
Agen: Napoli Takkan Mampu Boyong Higuain
Liga Spanyol 20 Juli 2013, 15:40 -
Madrid Berniat Tukar Higuain Dengan Suarez
Liga Spanyol 20 Juli 2013, 15:10 -
Dukungan Mourinho Bagi Tito, Sang 'Musuh' Lama
Liga Spanyol 20 Juli 2013, 14:14 -
Xabi Alonso Kembali ke Sesi Latihan Real Madrid
Liga Spanyol 20 Juli 2013, 12:44
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39