Here We Go! Carlo Ancelotti Segera Balik Kucing ke Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 1 Juni 2021 19:55
Bola.net - Spekulasi siapa manajer baru Real Madrid menemui titik terang. El Real dilaporkan akan mempekerjakan kembali Carlo Ancelotti sebagai manajer baru mereka.
Real Madrid saat ini berstatus tanpa manajer. Setelah Zinedine Zidane memutuskan mundur dari jabatan itu di pekan lalu.
Pada awalnya nama Massimiliano Allegri yang dijagokan menjadi manajer baru Madrid. Namun manajer 52 tahun itu lebih memilih kembali menangani Juventus.
Nama pelatih tim Castilla Real Madrid, Raul Gonzalez kini menjadi kandidat terdepan untuk jadi manajer Madrid. Namun Fabrizio Romano memberikan informasi bahwa Carlo Ancelotti yang akan menjadi manajer El Real.
Simak situasi perburuan manajer baru Real Madrid di bawah ini.
Jadi Prioritas
Menurut laporan Romano, Real Madrid saat ini memprioritaskan Ancelotti sebagai manajer baru Real Madrid.
Menurut kabar yang beredar, manajemen El Real masih ragu untuk mengangkat Raul sebagai manajer baru Madrid. Karena ia masih kurang jam terbang.
Sementara Madrid butuh sosok yang bisa membangkitkan performa Karim Benzema dkk, sehingga Madrid butuh sosok berpengalaman. Itulah mengapa Ancelotti jadi pilihan utama Madrid saat ini.
Sudah Sepakat
Laporan Romano juga menyebutkan bahwa saat ini manajemen Real Madrid tengah mengupayakan transfer Ancelotti.
Setelah proses negosiasi yang panjang, agen Ancelotti berhasil mencapai kesepakatan dengan Everton. Mereka sepakat untuk memutus kontrak Ancelotti di musim panas ini.
Dalam beberapa jam kedepan, Romano memperkirakan Ancelotti akan diperkenalkan sebagai manajer Real Madrid.
Balik Kucing
Ancelotti sendiri bukan sosok yang asing bagi Real Madrid.
Ia menangani El Real dari tahun 2013-15, di mana ia memenangkan satu trofi UCL bersama El Real.
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menyerah, Real Madrid Ikhlaskan Kepergian Sergio Ramos
Liga Spanyol 31 Mei 2021, 21:20 -
Abaikan Chelsea, Raphael Varane Mantap Gabung Manchester United
Liga Inggris 31 Mei 2021, 21:00 -
Mau Odegaard, Arsenal Wajib Setor Satu Triliun Rupiah Pada Madrid
Liga Inggris 31 Mei 2021, 19:34 -
Chelsea Berburu Bek Tengah Baru, Raphael Varane Jadi Target?
Liga Inggris 31 Mei 2021, 16:20 -
Seperti Zidane, 8 Pemain Ini Bisa Cabut dari Real Madrid
Editorial 31 Mei 2021, 16:03
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40