Hazard Dinilai Sebagai Perekrutan yang Sempurna Bagi Madrid
Dimas Ardi Prasetya | 1 Juni 2019 01:22
Bola.net - - Eks penyerang Real Madrid Fernando Morientes menyebut Eden Hazard merupakan perekrutan yang sempurna bagi Los Blancos.
Hazard hampir pasti akan keluar dari Chelsea musim panas ini. Padahal sejatinya ia masih memiliki kontrak yang berlaku hingga tahun 2020 mendatang.
Ia sudah mengucapkan isyarat perpisahan pada Chelsea. Ia melakukannya setelah membawa The Blues menjadi juara Liga Europa, dengan mengalahkan Arsenal.
Hazard sendiri sebelumnya sudah sering dikaitkan dengan Madrid. Pemain asal Belgia ini juga pernah mengatakan bahwa ia bermimpi untuk bermain di klub Spanyol tersebut.
Sempurna
Kabar ini disambut dengan positif oleh Morientes. Ia senang karena menilai Hazard adalah pemain kelas dunia seperti Lionel Messi maupun Cristiano Ronaldo.
Artinya mereka memiki kemampuan untuk mengubah hasil akhir sebuah laga. Ia pun menilai Hazard memang cocok bagi Madrid.
“Ia adalah pemain yang membuat perbedaan," puji Morientes pada Radio Marca.
"Dengan karakteristik dan permainan menyerangnya, ia sangat sempurna untuk Real Madrid," tegas eks penyerang Liverpool ini.
Target Lain
Selain Hazard, masih ada banyak pemain yang dikaitkan dengan El Real. Di antaranya Kylian Mbappe, Neymar, Paul Pogba, hingga Harry Kane.
Morientes menyebut mereka memang juga layak disebut diincar oleh Madrid. Sebab mereka juga pemain-pemain papan atas.
“[Real] harus mendatangkan pemain yang cocok dengan sistem pelatih dan filosofi Real Madrid," cetus Morientes.
"Mereka berbicara tentang Mbappe, Neymar, Kane, Pogba, dan mereka dibicarakan karena mereka semua sangat bagus," tandas eks bomber timnas Spanyol ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Analisis Andrea Pirlo: Masalah Chelsea Bukan di Pelatihnya
Liga Inggris 31 Mei 2019, 23:36 -
Terungkap, Andrea Pirlo Ternyata Nyaris Bergabung dengan Chelsea
Liga Inggris 31 Mei 2019, 19:40 -
Setelah dari Chelsea, Gary Cahill Berharap Bisa Tetap Bermain di EPL
Liga Inggris 31 Mei 2019, 19:22 -
Eden Hazard Pamit Pergi, Chelsea Kebut Transfer Philipe Coutinho
Liga Inggris 31 Mei 2019, 18:20
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39