Hasil Lengkap, Klasemen dan Top Skor Pekan ke-33 Serie A
Asad Arifin | 22 April 2019 09:04
Bola.net - - Pekan ke-33 Serie A musim 2018/19 jadi momen yang indah bagi Juventus. Sebab, di pekan ini mereka memastikan gelar scudetto. Sebuah raihan yang sudah dicapai oleh Juventus dalam delapan musim secara beruntun.
Raihan scudetto Juventus tentu saja tak lepas dari kemenangan yang diraih atas Fiorentina. Bermain di Allianz Stadium, Si Nyonya Tua meraih kemenangan dengan skor 2-1. Gol Juventus dicetak oleh Alex Sandro dan bunuh diri Pezzella.
Sementara itu, AC Milan dan Inter Milan kompak gagal mendapat kemenangan pada pekan ke-33. Milan ditahan imbang Parma dengan skor 1-1. Hasil dengan skor sama juga terjadi saat Inter Milan menjamu AS Roma.
Berikut adalah hasil lengkap pekan ke-33 Serie A:
Sabtu 20/04/19
Minggu 21/04/19
Selasa 23/04/19
Klasemen Pekan ke-33 Serie A
Dari posisi klasemen, Juventus sudah pasti akan tetap berada di puncak hingga berakhirnya musim 2018/19. Dengan raihan 87 poin, Juventus tidak akan mampu dikejar oleh Napoli yang sejauh ini baru mendapatkan 67 poin di posisi kedua.
Inter Milan tetap berada di posisi ketiga dengan 61 poin. Posisi Inter Milan di zona Liga Champions cukup aman. Sebab, La Beneamata unggul lima poin dari AC Milan yang berada di posisi keempat.
Justru Milan yang masih terancam tidak lolos ke Liga Champions musim depan. Sebab, AS Roma terus mengintai di bawahnya. Roma, hingga pekan ke-33, telah mendapatkan 55 poin. Hanya terpaut satu poin saja dibanding Milan.
Berikut adalah klasemen lengkap pekan ke-33 Serie A:
Top Skor Serie A
Cristiano Ronaldo kembali bermain untuk Juventus di pekan ke-33. Namun, pemain 34 tahun tersebut gagal mencetak gol tambahan. Raihan gol pemain asal Portugal tersebut masih tetap berada pada angka 19.
Bukan hanya Ronaldo, Krzysztof Piatek, Fabio Quagliarella dan Daniel Zapata juga gagal menambah golnya pada pekan ke-33. Daftar pencetak gol terbanyak Serie A tidak mengalami pergeseran pada
pekan ini. Berikut daftarnya:
- Fabio Quagliarella [Sampdoria] - 22 Gol
- Krzysztof Piatek [AC Milan] - 21 Gol
- Daniel Zapata [Atalanta] - 20 Gol
- Cristiano Ronaldo [Juventus] - 19 Gol
- Arkadiuz Milik [Napoli] - 16 Gol
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengganti Gladiator di Arema, Milo Seslija Inginkan Cristiano Ronaldo
Bola Indonesia 21 April 2019, 22:41 -
Allegri Ingatkan Publik: Juventus Juara Bukan Karena Kebetulan!
Liga Italia 21 April 2019, 20:00 -
Jual Dybala Tak Masuk dalam Agenda Juventus Musim Depan
Liga Italia 21 April 2019, 18:00 -
Musim Depan, Target Juventus Masih Scudetto Lagi
Liga Italia 21 April 2019, 17:30 -
Allegri Minta Maaf Juventus Gagal di Liga Champions
Liga Italia 21 April 2019, 12:15
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40