Hasil Lengkap, Klasemen dan Top Skor Pekan ke-29 La Liga
Asad Arifin | 1 April 2019 09:29
Bola.net - - Pekan ke-29 La Liga telah usai digelar. Hasil bagus mampu diraih oleh tiga tim di posisi paling atas klasemen. Hasil paling gemilang diraih oleh Atletico Madrid yang bermain di kandang Deportivo Alaves.
Pasukan Diego Simeone tersebut meraih kemenangan dengan skor empat gol tanpa balas di markas Alaves. Empat gol Atletico dicetak oleh Saul, Diego Costa, Alvaro Morata dan Thomas Partey.
Dari Camp Nou, Barcelona kembali harus mengucapkan terima kasih pada Lionel Messi. Sang mega bintang mencetak dua gol ke gawang Espanyol. Barca menang dengan skor 2-0 pada laga derbi Catalan.
Sementara, Real Madrid menang susah payah saat berjumpa tim juru kunci klasemen yakni Huesca. Gol dari Karim Benzema pada menit ke-89 membuat El Real menang dengan skor 3-2. Berikut adalah hasil lengkapnya.
Klasemen Pekan ke-29 La Liga
Kemenangan besar yang diraih Atletico tidak lantas mengubah posisinya di klasemen sementara La Liga. Antoine Griezmann dan kawan-kawan masih tetap berada di posisi kedua. Atletico meraih 59 poin.
Di bawah Atletico, ada Real Madrid dengan capaian 57 poin. Di atas kedua tim ibukota, Barcelona perkasa di puncak klasemen sementara La Liga. Sang juara bertahan memimpin klasemen dengan 69 poin.
Di papan bawah, Celta Vigo membuka kans untuk lolos dari zona degradasi. Celta menang dengan skor 3-2 atas Villarreal. Dengan kemenangan ini, Celta kini hanya terpaut satu poin dengan Villarreal yang kini bersaing untuk lepas dari degradasi.
Berikut adalah klasemen selengkapnya:
Top Skor La Liga
Lionel Messi makin sulit untuk dikejar oleh pemain lain. Dengan tambahan donasi dua gol saat Barcelona menang atas Espanyol, maka Messi kini sudah mencetak 31 gol. Messi memimpin daftar top skor sementara.
Di bawah Messi, ada Luis Suarez yang 'baru' mencetak 18 gol. Terpaut satu gol dari Suarez, ada nama Christian Stuani dari Girona.
Bukan hanya mendominasi dalam urusan mencetak gol, Messi juga menjadi pemain dengan gelontoran assist paling banyak di La Liga. Hingga pekan ke-29, La Pulga sudah mencatatkan 12 assist untuk Barca.
Berikut daftar top skor selengkapnya:
- Lionel Messi [Barcelona] - 31 Gol
- Luis Suarez [Barcelona] - 18 Gol
- Christian Stuani [Girona] - 17 Gol
- Wissam Ben Yedder [Sevilla] - 16 Gol
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Lepas Raphael Varane ke MU?
Liga Spanyol 31 Maret 2019, 16:00 -
Mau Christian Eriksen, Real Madrid Diminta Siapkan Uang Segini
Liga Spanyol 31 Maret 2019, 14:00 -
Lawan Huesca, Lima Pilar Real Madrid Absen
Liga Spanyol 31 Maret 2019, 11:40 -
Unggul 10 Poin, Valverde Minta Barcelona Tidak Berleha-leha
Liga Spanyol 31 Maret 2019, 10:40 -
Reuni dengan Guardiola, Toni Kroos Gabung Man City?
Liga Inggris 31 Maret 2019, 08:07
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39