Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Spanyol: Real Madrid Langsung ke Puncak

Gia Yuda Pradana | 13 Agustus 2023 07:04
Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Spanyol: Real Madrid Langsung ke Puncak
Pemain Real Madrid, Jude Bellingham, di laga kontra Athletic Bilbao pada pekan ke-1 La Liga 2023/2024 (c) AP Photo/Alvaro Barrientos

Bola.net - Real Madrid sementara memuncaki klasemen La Liga 2023/2024 berkat kemenangan yang mereka raih pada pekan pertama. Los Blancos memukul tuan rumah Athletic Bilbao dua gol tanpa balas.

Madrid menang atas Bilbao di San Mames dengan skor 2-0, Minggu (13/8/2023). Dua gol Madrid dicetak oleh Rodrygo menit 28 dan Jude Bellingham menit 36.

Advertisement

Dari sepuluh pertandingan pekan pertama, lima sudah selesai dimainkan. Selain kemenangan Madrid di markas Bilbao, ada pula kemenangan 2-1 Valencia di kandang Sevilla.

1 dari 3 halaman

Hasil dan Jadwal Lengkap La Liga 2023/2024 Pekan 1

Hasil dan Jadwal Lengkap La Liga 2023/2024 Pekan 1

Selebrasi para pemain Real Madrid dalam pertandingan kontra Athletic Bilbao di pekan ke-1 La Liga 2023/2024 (c) AP Photo/Alvaro Barrientos

Sabtu, 12 Agustus 2023
00:30 WIB Almeria 0-2 Rayo Vallecano
03:00 WIB Sevilla 1-2 Valencia
22:00 WIB Real Sociedad 1-1 Girona

Minggu, 13 Agustus 2023
00:30 WIB Las Palmas 1-1 Mallorca
02:30 WIB Athletic Bilbao 0-2 Real Madrid
22:00 WIB Celta Vigo vs Osasuna

Senin, 14 Agustus 2023
00:30 WIB Villarreal vs Real Betis
02:30 WIB Getafe vs Barcelona

Selasa, 15 Agustus 2023
00:30 WIB Cadiz vs Alaves
02:30 WIB Atletico Madrid vs Granada

2 dari 3 halaman

Klasemen Sementara La Liga 2023/2024

Klasemen sementara La Liga 2023/2024 (c) LaLiga

3 dari 3 halaman

Top Skor Sementara La Liga 2023/2024

Top Skor Sementara La Liga 2023/2024

Selebrasi Rodrygo (tengah) usai mencetak gol untuk Real Madrid dalam laga kontra Athletic Bilbao di pekan ke-1 La Liga 2023/2024 (c) AP Photo/Alvaro Barrientos

1 Gol - Antonio Raillo (Mallorca), Artem Dovbyk (Girona), Isi Palazon (Rayo Vallecano), Javi Guerra (Valencia), Jonathan Viera (Las Palmas), Jude Bellingham (Real Madrid), Mouctar Diakhaby (Valencia), Randy Nteka (Rayo Vallecano), Rodrygo (Real Madrid), Takefusa Kubo (Real Sociedad), Youssef En-Nesyri (Sevilla)