Hasil dan Klasemen La Liga: Barcelona Unggul 5 Poin dari Real Madrid
Asad Arifin | 14 Juni 2020 05:41
Bola.net - Barcelona memulai langkah pada lanjutan La Liga 2019/2020 dengan baik. Klub asal Catalan menang dengan skor 4-0 atas Real Mallorca sekaligus membuat jarak dengan Real Madrid makin lebar, lima poin.
Lanjutan La Liga, setelah tiga bulan ditangguhkan karena pandemi virus corona, dimulai dengan duel Sevilla vs Real Betis. Pada laga ini, Sevilla menang dengan skor 2-0 atas sang rival.
Barcelona menang mudah pada pekan ke-28 ini. Walau harus bertandang ke Iberostar, Blaugrana menang dengan skor 4-0. Lionel Messi tampil gemilang dengan sumbangan satu gol dan dua assist.
Barcelona unggul cepat lewat gol Arturo Vidal pada menit ke-2. Lalu, ada gol debut Martin Braithwaite pada menit ke-37. Barcelona mencetak gol ketiga pada menit ke-79 dari Jordi Alba. Gol terakhir dicetak Lionel Messi pada menit 90+3.
Hasil Pertandingan La Liga
Hasil bagus yang didapat Barcelona membuat posisi mereka di puncak klasemen La Liga makin aman. Sebab, Barcelona kini telah meraih 61 poin yang berarti unggul lima poin dari Real Madrid di posisi kedua. Real Madrid mendapatkan 56 poin.
Real Madrid sendiri baru bermain pada Senin (15/6/2020) dini hari WIB melawan Eibar. Laga ini bakal digelar di Stadion Alfredo Di Stefano.
Simak asil pertandingan pekan ke-28 La Liga 2019/2020 di bawah ini:
Jumat, 12 Juni 2020
- Sevilla 2-0 Real Betis
Sabtu, 13 Juni 2020
- Granada 2-1 Getafe
- Valencia 1-1 Levante
- Espanyol 2-0 Alaves
- Celta Vigo 0-1 Villarreal
Minggu, 14 Juni 2020
- Leganes 1-2 Valladolid
- Mallorca 0-4 Barcelona
Jadwal Pertandingan
Sabtu, 13 Juni 2020
- 18.00 WIB: Athletic Bilbao vs Atletico Madrid
Senin, 15 Juni 2020
- 00.30 WIB: Real Madrid vs Eibar
- 03.00 WIB: Real Sociedad vs Osasunaa
Klasemen Pekan ke-28 La Liga
<iframe class="vidio-embed" src="https://m.vidio.com/embed/1970803-philippe-coutinho-dan-4-pembelian-gagal-barcelona-satu-dekade-terakhir?autoplay=true&player_only=false&live_chat=false&mute=false&" width="560" height="520" scrolling="no" frameborder="0" allowfullscreen></iframe><script src="//static-web-prod-vidio.akamaized.net/assets/javascripts/vidio-embed.js"></script>
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa Kata Zidane Tentang 'Kandang Baru' Real Madrid?
Liga Spanyol 13 Juni 2020, 23:23 -
Zidane: 11 Final untuk Juara, dan Real Madrid Sudah Siap
Liga Spanyol 13 Juni 2020, 23:06 -
Pelatih Real Madrid Mengaku Tidak Suka Bermain Tanpa Kehadiran Penonton
Liga Spanyol 13 Juni 2020, 22:00 -
Hazard dan Asensio Pulih dari Cedera, Zidane Lega
Liga Spanyol 13 Juni 2020, 21:00 -
Bos Sociedad Berharap Odegaard Tak Balik ke Real Madrid
Liga Spanyol 13 Juni 2020, 18:00
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39