'Hanya Orang Bodoh yang Meragukan Kualitas Eden Hazard di Real Madrid'
Richard Andreas | 1 Oktober 2019 14:00
Bola.net - Eden Hazard mulai menghadapi tekanan berat di Real Madrid. Dia belum benar-benar membuktikan kualitasnya sebagai superstar baru Los Blancos. Hazard masih beradaptasi dengan taktik Zinedine Zidane.
Mantan pemain Chelsea itu masih tanpa gol dan tanpa assists pada beberapa pertandingan La Liga sejauh ini. Hazard mulai diberi kesempatan, tapi dia belum benar-benar menjawab kepercayaan Zidane.
Alhasil, dewasa ini muncul suara-suara negatif tentang Hazard. Kabarnya ada sebagian besar fans Madrid yang meragukan kualitas Hazard sebagai penerus Cristiano Ronaldo.
Uniknya, fans Madrid yang meragukan Hazard justru dianggap bodoh. Mengapa? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Hanya Butuh Waktu
Analis Marca, Amalio Moratalla menentang gagasan Hazard tidak cukup berkualitas tersebut. Dia menyoroti fakta bahwa Hazard harus menepi sejak pramusim karena cedera. Sebab itu, Hazard memang butuh waktu untuk mencapai level permainan terbaiknya.
"Meragukan pemain seperti Eden Hazard seharusnya menjadi dosa. Dalam fenomena dunia sepak bola dewasa ini, kita muda menyebut pemain muda menjadi bintang selama 90 menit lalu menyerah merebut gelar juara begitu melewati tiga pertandingan beruntun yang buruk," tegas Moratalla.
"Saya tidak bermaksud melindungi pemain sepeti Hazard, dia bisa melakukan itu sendiri. Namun, jika kita terus mengkritik berat badannya yang dikabarkan tidak ideal, sejujurnya saya tidak terlalu peduli."
"Saya hanya melihat pemain yang baru saja pulih dari cedera dan masih belum menemukan percikan yang membuatnya tak tersentuh," sambungnya.
Tampak Bodoh
Benar, Hazard belum tampil maksimal sejauh ini, tapi Moratalla merasa tidak ada yang salah. Selayaknya pemain lain yang baru pulih, Hazard juga butuh waktu untuk mencapai permainan terbaiknya. Terlebih, ini adalah musim pertamanya di La Liga.
"Dia tidak fit karena dia kurang menit bermain, yang sebenarnya sedang diberikan Zidane saat ini," lanjut Moratalla.
"Namun, meragukan kualitasnya, meragukan sepak bolanya, meragukan intensinya di lapangan membuat kita semua tampak bodoh."
"Selain itu, kita selalu berbicara tentang pemain yang diharapkan memberikan dampak instan tetapi itu tidak terjadi," imbuhnya.
Perlahan-lahan
Sederhana, Moratalla yakin Hazard memang sedang berusaha menyesuaikan diri dengan skuad. Zidane sudah mengambil keputusan tepat dengan memperkenalkannya perlahan-lahan, mulai dari pemain pengganti sampai jadi pemain inti.
"Hazard bakal berakhir sebagai penentu Real Madrid, jangan khawatir. Mustahil pemain sehebat dia gagal meraih prestasi," sambung Moratalla.
"Namun, karena kesabaran bukanlah salah satu nilai plus sepak bola saat ini, kita harus terus mendukungnya. Dia sangat bagus, tidak perlu diperdebatkan lagi," pungkasnya.
Sumber: Marca
Baca ini juga ya!
- Jadwal Liga Champions di SCTV Hari Ini, Selasa 1 Oktober 2019
- Liga Champions yang Selalu Spesial untuk Real Madrid
- Diminati Barcelona dan Real Madrid, Napoli Siap Lepas Fabian Ruiz
- Eden Hazard Diyakini Bakal Sukses dan Jadi Superstar Real Madrid
- Jadwal Liga Champions Pekan Ini, Ada Duel Barcelona vs Inter Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hazard dan Pembuktian untuk Menjadi Galactico di Real Madrid
Liga Spanyol 30 September 2019, 22:51 -
Data dan Fakta Liga Champions: Real Madrid vs Club Brugge
Liga Champions 30 September 2019, 17:02 -
Prediksi Real Madrid vs Club Brugge 1 Oktober 2019
Liga Champions 30 September 2019, 17:01 -
Abaikan MU dan Real Madrid, Pierre-Emerick Aubameyang Ingin Bertahan di Arsenal
Liga Inggris 30 September 2019, 16:20 -
Juventus dan Liverpool Lewatkan Kesempatan Beli Isco dari Real Madrid
Liga Italia 30 September 2019, 12:20
LATEST UPDATE
-
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46 -
Menajamkan Taji Garuda: Perombakan Komposisi di Lini Depan Timnas Indonesia
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:39 -
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39