Halilovic Lebih Baik Jadi Cadangan di Barcelona

Editor Bolanet | 23 April 2016 17:00
Halilovic Lebih Baik Jadi Cadangan di Barcelona
Alen Halilovic (c) AFP
- Alen Halilovic saat ini menjalani masa pinjaman di Sporting Gijon dari . Gelandang serang 19 tahun Kroasia itu mendapatkan beberapa tawaran dari klub lain untuk musim depan.


Namun, menurut agennya, Halilovic lebih baik tetap di Barcelona. Dia tak peduli meski hanya menjadi pemain cadangan.


Jika Barcelona memutuskan untuk meminjamkannya lagi, kami ingin Halilovic tetap di Spanyol. Baginya, misalkan dibanding Premier League, La Liga lebih baik, kata agen Zoran Stojadinovic seperti dikutip Four Four Two.


Saya sendiri lebih suka Halilovic menjadi pemain ke-12 atau ke-13 di Barcelona daripada starter di klub lain. Dia masih muda. Namun, kita tunggu saja apa pendapat Barcelona, tegasnya.


Halilovic sudah mengemas tiga gol dan lima assist dalam 32 penampilan di La Liga musim ini. [initial]


 (fft/gia)