Godin Angkat Bicara Soal Sikutan Luis Suarez

Editor Bolanet | 19 April 2016 07:19
Godin Angkat Bicara Soal Sikutan Luis Suarez
Godin dan Suarez. (c) AFP
- Bek Atletico Madrid, Diego Godin, mengaku tidak ingin membesar-besarkan kontak fisik antara dirinya dan Luis Suarez, di leg kedua perempat final Liga Champions.


Dua orang pemain Uruguay sempat saling bertarung di atas lapangan di masa lalu, namun keduanya mencapai titik terpanas pekan lalu, ketika bintang Barcelona terlihat mengarahkan sikunya ke arah wajah Godin, yang membuat mata sang bek terlihat lebam.


Namun Godin tidak ingin membesar-besarkan insiden tersebut.


Semua orang bisa tenang sekarang, saya punya hubungan yang bagus dengan Luis. Kami adalah teman, tutur sosok berusia 30 tahun di Twitter.


Setelah pertandingan, kami saling bicara. Dengan mata saya yang seperti itu, hal-hal seperti ini memang bisa terjadi di sepakbola, ketika masing-masing pemain mempertahankan kehormatan klubnya.


Di tim nasional, kami sering bermain bersama dan berjuang untuk Uruguay, semuanya baik-baik saja. [initial]


 (as/rer)