Giggs Tegaskan Bale Bahagia di Madrid
Dimas Ardi Prasetya | 28 Februari 2018 17:01
Bola.net - - Manajer timnas Wales Ryan Giggs mengungkapkan bahwa Gareth Bale saat ini bahagia di Real Madrid meskipun kerap digosipkan bakal kembali ke Premier League.
Selama membela Madrid, Bale kerap keluar masuk tim. Maklum saja ia kerap mendapatkan cedera dan ia pun sering harus absen cukup lama.
Terakhir, ia mengalami cedera betis dan sudah pulih kembali. Akan tetapi, ia tak bisa membuat dirinya tampil secara permanen di skuat asuhan Zinedine Zidane.
Alhasil hal tersebut dikabarkan membuatnya bakal angkat kaki dari Santiago Bernabeu. Bahkan ada kabar yang menyebut bahwa Madrid siap untuk melepasnya di akhir musim ini.
Bale sendiri juga disebut memiliki banyak peminat. Di antaranya adalah Manchester United. Namun demikian Giggs justru menyebut winger 28 tahun itu sebenarnya dalam kondisi bahagia saat ini di skuat Los Blancos.
Masa depannya tidak membuat saya khawatir, ia berada di klub yang brilian, ujarnya pada Sky Sports.
Ketika Anda berada di klub papan atas, seperti yang saya tahu, Anda terus-menerus di bawah pengawasan, saya pergi menemuinya dan ia bahagia. Ia tidak senang tidak jadi starter, tapi beberapa pertandingan berikutnya ia jadi starter, terang Giggs.
Ia fit dan terlihat sangat bagus. Ia membuat dampak saat masuk melawan PSG. Semua orang di Wales tahu betapa pentingnya Gareth. Gareth Bale yang bugar dan sehat membuat perbedaan yang besar, pujinya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Catat! Jadwal El Clasico Edisi Kedua, Siapa Yang Menang?
Liga Spanyol 27 Februari 2018, 23:32 -
Emery: Neymar Berpeluang Tampil Lawan Real Madrid
Liga Champions 27 Februari 2018, 22:36 -
Hadapi Madrid Tahun Lalu, Buffon Akui Juve Sedikit Lancang
Liga Champions 27 Februari 2018, 19:18 -
Real Madrid Tanpa Ronaldo di Markas Espanyol
Liga Spanyol 27 Februari 2018, 18:04 -
Madrid Akan Jadikan James Pelicin Transfer Lewandowski
Liga Spanyol 27 Februari 2018, 16:00
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39