Gerrard: Messi Pemain Terbaik Sepanjang Masa

Rero Rivaldi | 24 November 2016 15:03
Gerrard: Messi Pemain Terbaik Sepanjang Masa
Lionel Messi (c) AFP

Bola.net - - Legenda , Steven Gerrard, mengklaim Lionel Messi sebagai pemain terbaik sepanjang masa, usai ia mencetak dua gol ketika menang atas Glasgow Celtic.

Pemain Argentina tengah menjadi top skorer La Liga dan Liga Champions musim ini, dengan delapan dan sembilan gol di masing-masing kompetisi.

Berbicara pada BT Sport, Gerrard memilih sang pemenang lima trofi Ballon d'Or sebagai pemain terbaik yang pernah ada di dunia sepakbola.

Gerrard mengatakan: Dia adalah pemain sepakbola yang luar biasa. Terbaik sepanjang masa, terbaik yang pernah ada. Benar-benar sebuah kehormatan dan amat menyenangkan bisa melihatnya bermain.

Gerrard berbicara usai Messi mencetak gol di masing-masing babak ketika timnya menang 2-0 atas Celtic di Skotlandia, dalam pertandingan ke-5 tim Catalan di Grup C.

Sepanjang karirnya, pemain berusia 29 tahun sudah memenangkan empat trofi Liga Champions, delapan trofi La Liga, empat Copa del Rey, dan tiga Piala Dunia Antarklub.