Gagal ke Juventus, Luis Suarez Gabung Atletico Madrid?
Serafin Unus Pasi | 21 September 2020 21:20
Bola.net - Teka-teki ke mana Luis Suarez akan berlabuh menemukan titik terang. Striker Barcelona itu diberitakan akan menjadi bagian dari Atletico Madrid musim depan.
Suarez memang santer digosipkan tidak akan membela Barcelona di musim 2020/21. Setelah ia tidak masuk dalam rencana pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman.
Suarez diberitakan mulai membuka pembicaraan dengan beberapa klub. Salah satunya adalah juara Serie A, Juventus.
Mundo Deportivo mengklaim bahwa Suarez tidak jadi pindah ke Italia. Ia malah akan bergabung dengan Atletico Madrid musim depan.
Simak situasi transfer Suarez di bawah ini.
Waktu Tidak Cukup
Menurut laporan tersebut, Suarez sebenarnya berpotensi besar untuk pindah ke Juventus. Setelah Si Nyonya Tua diberitakan butuh striker baru.
Namun baru-baru ini, Juventus mengonfirmasi mereka batal merekrut Suarez. Ini dikarenakan proses pengurusan paspornya yang memakan waktu yang lama.
Alhasil Juventus harus berburu striker baru di musim panas ini.
Direkrut Rival
Menurut laporan tersebut, Suarez kemungkinan besar masih akan bermain di La Liga.
Sang striker dilaporkan tengah didekati oleh Atletico Madrid. Setelah Los Rojiblancos tengah mencari amunisi baru untuk lini serang mereka.
Laporan itu mengklaim bahwa proses negosiasi kedua pihak sudah selesai dan keduanya sudah mencapai kata sepakat untuk saling bekerja sama musim depan.
Urus Transfer
Menurut laporan tersebut, Atletico Madrid tengah mengurus transfer Suarez dengan Barcelona.
Mereka tengah mengupayakan agar mereka bisa mendapatkan Suarez dengan gratisan di musim panas ini.
(Mundo Deportivo)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal ke Juventus, Luis Suarez Gabung Atletico Madrid?
Liga Spanyol 21 September 2020, 21:20 -
Waduh, Barcelona Batal Rekrut Giorginio Wijnaldum dari Liverpool?
Liga Spanyol 21 September 2020, 19:00 -
Barcelona Segera Jual Nelson Semedo ke Wolverhampton, Siapa Gantinya?
Liga Spanyol 21 September 2020, 13:02 -
Salam Perpisahan Lionel Messi dan Luis Suarez untuk Arturo Vidal
Liga Spanyol 21 September 2020, 08:47 -
Fix, Juventus Takkan Merekrut Luis Suarez
Liga Italia 21 September 2020, 02:26
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39