Florentino Perez Ungkap Penyebab Real Madrid Terpuruk Musim Lalu
Ari Prayoga | 16 September 2019 05:50
Bola.net - Presiden Real Madrid, Florentino Perez mengidentifikasi penyebab klubnya mengalami keterpurukan pada musim lalu. Masalah tersebut adalah rasa haus meraih gelar.
Setelah sukses meraih trofi Liga Champions tiga kali beruntun, Real Madrid ditinggal sang pelatih, Zinedine Zidane dan sang bintang, Cristiano Ronaldo.
Hilangnya dua sosok ini rupanya sangat berpengaruh terhadap prestasi Real Madrid. Los Blancos pun menunjuk dua pelatih yang semuanya gagal sebelum kemudian kembali mengangkat Zidane.
Kurang Lapar Gelar
Menurut Perez, hilangnya Zidane dan Ronaldo di awal musim lalu bukanlah penyebab utama mengapa prestasi timnya jeblok. Namun lebih karena rasa haus gelar Los Merengues menurun.
"Musim lalu bukanlah musim yang kami inginkan. Kami harus mengerti bahwa tim ini datang dari memenangi segalanya, tapi memang benar bahwa kami kehilangan intensitas yang kami perlukan untuk menjaga level kami," tambahnya," ujar Florentino Perez seperti dikutip Marca.
"Saya tidak ragu bahwa kami akan mengubahnya. Kami harus melakukan perubahan wajib dan tantangan kami adalah untuk terus menang dalam situasi yang makin sulit dan kompetitif. Kami harus mengembalikan rasa lapar kemenangan kami," imbuhnya.
Sudah Punya Skuat Bagus
Real Madrid kerap dihujani kritik terhadap kualitas individu dari para pemain mereka. Namun Perez merasa yakin bahwa klubnya sudah memiliki para pemain terbaik.
"Kami berusaha keras untuk membentuk skuat juara. Pada 23 September acara [penghargaan Best FIFA] bakal digelar, dan kami akan memiliki sembilan pemain dari skuat kami saat ini yang dinominasikan menjadi tim terbaik," tutur Perez.
"Kami memiliki pemain yang sudah banyak meraih gelar, yang sudah memenangi segalanya, dan mereka layak mendapat kasih sayang dan rasa hormat dari kami," tukasnya.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kecuali Satu Hal ini, Zidane Puas Dengan Penampilan James Rodriguez
Liga Spanyol 15 September 2019, 23:16 -
Courtois Masih Merindukan Clean Sheet, Berharap Real Madrid Menang Sampai 6-0
Liga Spanyol 15 September 2019, 07:00 -
Eden Hazard Cuma Main 30 Menit, Zinedine Zidane Jelaskan Alasannya
Liga Spanyol 15 September 2019, 05:45 -
Debut Singkat Di Bernabeu, Eden Hazard Mengaku Belum Maksimal
Liga Spanyol 15 September 2019, 05:15 -
Real Madrid Ceroboh dan Nyaris Kalah, Ini Dalih Zinedine Zidane
Liga Spanyol 15 September 2019, 04:20
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39