Figo: Ronaldo Pasti Menangkan Ballon d'Or

Rero Rivaldi | 4 November 2016 12:40
Figo: Ronaldo Pasti Menangkan Ballon d'Or
Legia Warsawa vs Real Madrid (c) AFP

Bola.net - - Mantan pemain , Luis Figo, mengatakan bahwa Cristiano Ronaldo bakal memenangkan trofi Ballon d'Or edisi 2016, berkat semua prestasi yang sudah ia buat di musim sebelumnya.

Ronaldo dijagokan untuk merebut trofi pemain terbaik ke-4 dalam karirnya, setelah musim lalu ia membantu Real Madrid memenangkan Liga Champions dan juga ikut memainkan peran penting ketika Portugal juara Euro 2016.

Figo juga mengatakan Ronaldo tidak perlu cemas dengan produktivitas golnya, setelah pemain Portugal itu sempat mendapat kritik, sebelum akhirnya membuat hat-trick ketika Madrid menang atas Deportivo Alaves di La Liga pekan lalu.

Cristiano akan memenangkan Ballon d'Or, tidak diragukan lagi. Cristiano selalu bermain dengan baik, apapun yang terjadi anda tidak bisa selalu terus mencetak tiga gol di tiap pertandingan. Saya kira ia tidak khawatir dengan hal ini. Ia memiliki kualitas yang luar biasa dan tidak harus gusar dengan semua ini, tutur Figo di Cadena Cope.

Ronaldo dan Madrid kini tengah bersiap untuk bermain melawan Leganes di laga lanjutan La Liga yang akan berlangsung akhir pekan nanti.