Enrique Akui Benci Pertandingan Pramusim

Editor Bolanet | 5 Agustus 2015 07:54
Enrique Akui Benci Pertandingan Pramusim
Luis Enrique (c) AFP
- Luis Enrique tidak menutupi bahwa ia tidak terlalu menyukai pertandingan pramusim. Enrique lebih suka memimpin timnya dalam pertandingan kompetitif.

Karena itu, Enrique cukup senang karena persiapan pramusim Barca akan segera berakhir. Namun ia mengakui bahwa masih harus banyak berbenah, terutama di sektor pertahanan.

Untunglah pramusim kali ini sudah hampir berakhir. Saya tidak menyukai pramusim dan lebih menyukai pertandingan kompetitif. Saya puas dengan kinerja tim secara kolektif meski aspek pertahanan kami masih harus diperbaiki lagi, terang Enrique kepada AS.

Barca akan menjalani pertandingan Joan Gamper Trophy menghadapi AS Roma. Enrique mengaku sudah tak sabar bermain di hadapan para pendukungnya sendiri.

Joan Gamper Trophy adalah pertandingan spesial karena bisa menyatukan kami dengan para suporter. Pertandingan ini istimewa karena atmosfernya selalu hebat. Rasanya pasti menyenangkan bisa bermain di depan pendukung kami lagi. Saya berharap pertandingan nanti berjalan baik. [initial]

 (as/hsw)