Emosi, Neymar Abaikan Direktur Brasil

Editor Bolanet | 3 Juli 2015 10:47
Emosi, Neymar Abaikan Direktur Brasil
Neymar (c) AFP
- Rupanya tidak ada yang bisa menghentikan untuk membuat ulah, usai menelan kekalahan atas di laga fase grup Copa America 2015 beberapa pekan silam.

Hal tersebut diakui oleh Gilmar Rinaldi, yang menyebutkan bahwa Neymar tidak mendengarkan nasihatnya, hingga akhirnya mendapat kartu merah dari wasit dan hukuman empat laga usai mencoba menanduk Jeison Murillo dan bentrok dengan Carlos Bacca.

Saya kala itu mengatakan bahwa ia harus berhati-hati, karena dia harus bertanggung jawab atas semua tindakannya. Wajar jika kita bicara dengan wasit. Neymar kala itu juga menjelaskannya pada saya, namun ini semua bagian dari proses belajar. Hal ini mendapat pemberitaan besar karena ia adalah seorang kapten, tutur Rinaldi pada L'Equipe.

Neymar memiliki jiwa kepemimpinan alami dan ia harus bisa menyesuaikan diri lebih baik lagi. Ia merupakan sosok yang tepat untuk memimpin tim, pungkasnya. [initial]

 (spo/rer)