Emery Resmi Bertahan di Sevilla

Editor Bolanet | 7 Juni 2015 04:17
Emery Resmi Bertahan di Sevilla
Unai Emery (c) AFP
- Unai Emery gencar dikaitkan dengan kepindahan ke AC Milan, Napoli dan Manchester City beberapa minggu belakangan ini. Namun, spekulasi itu kini padam. Emery resmi bertahan di .

Kontrak Emery sejatinya akan habis tahun depan. Dilansir situs resmi Sevilla, Emery telah menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun sampai 2017.

Menurut media Spanyol AS, Emery sekarang mendapatkan gaji sekitar €2,5 juta per musim. Itu membuatnya jadi pelatih dengan bayaran termahal dalam sejarah Sevilla. Namun, Emery takkan mendapatkan kompensasi andai hengkang di akhir musim 2015/16 mendatang.

Keputusan Sevilla mempertahankan Emery dan menggajinya mahal sangat masuk akal. Pasalnya, sejak ditangani Emery pada Januari 2013, Sevilla sukses menjuarai Liga Europa 2013/14 dan menjuarainya lagi di edisi 2014/15. [initial]

 (as/gia)