Eden Hazard Bisa Pulih Lebih Cepat dari Perkiraan

Ari Prayoga | 21 Agustus 2019 01:54
Eden Hazard Bisa Pulih Lebih Cepat dari Perkiraan
Bintang Real Madrid, Eden Hazard (c) AP Photo

Bola.net - Bintang anyar Real Madrid, Eden Hazard dikabarkan bisa pulih lebih cepat dari perkiraan dan siap tampil di pekan ketiga La Liga 2019-20.

Sebelumnya, Hazard menderita cedera hamstring hanya beberapa hari sebelum kompetisi resmi dimulai. Hazard pun sudah absen dalam laga pekan pembuka kontra Celta Vigo.

Advertisement

Cedera ini membuat Hazard diharuskan istirahat selama tiga hingga empat pekan. Artinya, pemain internasional Belgia itu tak bisa merumput hingga setelah jeda internasional September mendatang.

1 dari 2 halaman

Kembali Lebih Cepat

Namun seperti dilansir Marca, tim medis Real Madrid kabarnya telah merevisi diagnosis mereka terhadap cedera Hazard. Karenanya, pemain 28 tahun itu pun bisa lebih cepat kembali ke lapangan.

Hazard kini diyakini bisa merumput sekaligus menjalani debut resminya bersama Real Madrid dalam laga jornada ketiga melawan Villarreal pada Senin (2/9/2019) dini hari WIB mendatang.

Selain Hazard, dua rekrutan anyar Real Madrid lainnya, Rodrygo Goes dan Ferland Mendy juga mengalami cedera. Tuntutan berlatih yang tinggi selama pramusim diyakini menjadi penyebab cedera ini.

2 dari 2 halaman

Bisa Perkuat Belgia

Jika memang bisa pulih lebih cepat dari perkiraan, maka Eden Hazard bakal bisa memperkuat tim nasional Belgia dalam jeda internasional awal September mendatang.

Real Madrid sendiri diyakini bakal tak keberatan melepas Hazard ke tim nasional guna mengembalikan kebugarannya setelah sempat menepi karena cedera.

Real Madrid mempercayai bahwa cedera yang didapat Hazard ini hanyalah soal ketidakberuntungan saja, bukan terkait faktor mental.

(Marca)