Dos Santos Berharap Kepercayaan Lebih Dari Barcelona
Editor Bolanet | 16 Agustus 2013 15:00
Adik dari Giovanni Dos Santos ini tampil impresif dalam sejumlah pertandingan pramusim dan ingin meneruskan performanya tersebut di laga resmi.
Saya ingin bermain dan menunjukkan kapasitas saya sebagai pemain. Musim lalu saya tak mendapatkan kesempatan tersebut, beber Jonathan dalam konferensi pers.
Keputusan bertahan saya ambil setelah berdiskusi dengan pelatih, dia menaruh kepercayaan kepada saya, tentu saja hal tersebut tak boleh saya sia-siakan.
Gerardo Martino menjadi sosok penting yang menahan kepergian Jonathan. Sebelumnya, pemuda asal Meksiko ini hampir saja bergabung dengan Real Sociedad.
Saya menerima sejumlah tawaran besar, salah satunya dari Sociedad. Namun setelah berbicara empat mata dengan pelatih, saya menutup kemungkinan pindah.
Tiap pemain harus mengambil keputusannya sendiri. Saya selalu bermimpi bisa meraih sukses bersama Barca. Untuk meraih kedewasaan sebagai pesepakbola, saya sadar bahwa masa-masa sulit harus saya lalui terlebih dahulu, ungkap pemain 23 tahun tersebut.
Diberi kesempatan menjajal skuat utama sejak tahun 2009 yang lalu, Jonathan hingga saat ini baru tampil 25 kali bagi tim utama Blaugrana di segala kompetisi. [initial] (as/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michel Vorm Berhasrat Gabung Barcelona
Liga Spanyol 15 Agustus 2013, 18:00 -
Dani Alves: Isu Anemia Rusak Konsentrasi Neymar
Liga Spanyol 15 Agustus 2013, 12:50 -
Man United Kembali Rayu Fabregas Dengan Tawaran Baru
Liga Champions 15 Agustus 2013, 12:21 -
Fans Barca Dukung Pembelian David Luiz via Polling
Liga Spanyol 15 Agustus 2013, 09:05 -
Ribery Pernah Hampir Gabung Barcelona
Liga Champions 14 Agustus 2013, 17:30
LATEST UPDATE
-
45 Menit yang Menyenangkan dari Eliano Reijnders
Tim Nasional 21 Maret 2025, 10:13 -
Harapan untuk Timnas Indonesia: Wajib Menang Lawan Bahrain!
Tim Nasional 21 Maret 2025, 10:01 -
Napoli Pertimbangkan Tukar Guling Victor Osimhen dengan Rasmus Hojlund
Liga Inggris 21 Maret 2025, 10:00 -
Frenkie De Jong Bahagia Kembali Perkuat Timnas Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39