Ditinggal Nacho, Real Madrid Kebut Transfer Leny Yoro
Serafin Unus Pasi | 24 Juni 2024 20:40
Bola.net - Klub La Liga, Real Madrid mulai bersiap untuk berpisah dengan Nacho Fernandez. Mereka dikabarkan akan mendatangkan Leny Yoro sebagai pengganti sang bek.
Nacho adalah salah satu pemain penting Real Madrid. Ia sudah mengabdi di Los Blancos lebih dari satu dekade, di mana pada musim lalu ia menjadi kapten Real Madrid saat mereka menjuarai La Liga dan Liga Champions.
Namun Nacho dikabarkan tidak akan bersama Real Madrid di musi mdepan. Ia dilaporkan akan pindah ke Arab Saudi di musim panas ini.
Rudy Galletti melaporkan bahwa Real Madrid mulai bersiap untuk mencari pengganti Nacho. Mereka akan memfokuskan diri untuk merekrut Leny Yoro dari Lille.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Bek Potensial
Menurut laporan tersebut, Real Madrid menjadikan Yoro sebagai pengganti Nacho karena performanya yang apik.
Sang bek berhasil debut di tim utama Lille saat masih sangat belia. Ia sudah dua musim menjadi andalan di skuat Les Dogues dalam dua musim terakhir.
Sang bek diyakini bakal berkembang menjadi pemain top dunia. Jadi Real Madrid berminat merekrutnya.
Harga Mahal
Namun menurut laporan tersebut, proses transfer Yoro ke Real Madrid tidaklah mudah.
Lille memang siap menjual sang bek. Mereka membanderol harganya di angka 50 juta Euro.
Bagi Real Madrid, mahar ini terlalu mahal. Pasalnya Yoro masih berusia 19 tahun dan kontraknya tersisa satu tahun lagi. Jadi mereka akan mencoba menego Lille untuk menurunkan harga tersebut.
Prioritaskan Madrid
Menurut laporan yang beredar di Spanyol, Yoro juga akan memprioritaskan pindah ke Real Madrid di musim panas ini.
Ia juga siap menunggu hingga tahun 2025 jika Lille tetap keras kepala tidak mau menurunkan harga jualnya.
Klasemen La Liga
(Rudy Galletti)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tinggalkan Real Madrid, Nacho Bakal Gabung Al Qadsiah
Liga Spanyol 22 Juni 2024, 23:29 -
Jadi Incaran Real Madrid, Tottenham Pagari Cristian Romero
Liga Inggris 20 Juni 2024, 21:00 -
Kekeluargaan Real Madrid yang Tetap Dirasakan Arda Guler di Euro 2024
Piala Eropa 19 Juni 2024, 16:25
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39