Dilema Barcelona: Terlanjur Dekati Griezmann Tapi Inginkan Neymar
Asad Arifin | 19 Juni 2019 09:12
Bola.net - Barcelona kini sedang dilema dengan kebijakan transfernya. Barcelona sudah terlanjur mendekati Antoine Griezmann. Namun, kini para pemain justru ingin klub memulangkan Neymar ke Camp Nou.
Keinginan Barcelona untuk mendatangkan Griezmann sudah terjadi sejak awal musim 2018/19 lalu. Namun, saat itu sang pemain memilih bertahan bersama Atletico Madrid.
Begitu musim 2018/19 usai, Griezmann langsung menyatakan akan pindah dari Atletico. Pihak klub sudah menyepakati keinginan pemain berusia 28 tahun. Dan, klub tujuan Griezmann tidak lain adalah Barcelona.
CEO Atletico Madrid, Gil Marin, bicara bahwa Barcelona sudah mendekati Griezmann sejak Maret 2019 lalu. Dia cukup yakin bahwa bomber timnas Prancis akan segera merapat ke Camp Nou dalam waktu dekat ini.
Namun, nyatanya hingga kini Griezmann belum juga menjadi pemain Barcelona. Dikutip dari Marca, Barcelona dilema dengan kondisi bursa transfer terkini. Pasalnya, PSG membuka peluang untuk melego Neymar ke klub lain. Barcelona tertarik pada Neymar.
Lantas, Barcelona akan memilih Neymar atau Griezmann? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Dilema Barcelona
Seperti diketahui, Barcelona memang selalu membuka pintu Camp Nou untuk Neymar. Hubungan Barcelona dengan pemain asal Brasil tetap terjaga meskipun Neymar sudah pindah ke PSG sejak dua musim yang lalu.
Para pemain Barcelona juga masih punya hubungan baik dengan Neymar. Bahkan, beberapa waktu lalu Lionel Messi menyebut ada grup Watshapp khusus yang isinya hanya tiga orang: Neymar, Messi dan Luis Suarez.
Messi jelas sangat mendukung jika klub ingin mendatangkan Neymar. Belakangan, Luis Suarez juga sepakat jika Barca memulangkan Neymar.
Sementara itu, Barcelona terlanjur melakukan pendekatan kepada Griezmann. Bahkan, juara La Liga musim 2018/19 disebut sudah mencapai beberapa kesepakatan personal dengan peraih gelar juara Piala Dunia 2018 tersebut.
Lantas, mungkinkah Barcelona membeli Griezmann sekali Neymar? "Tidak mungkin membeli mereka berdua," tulis jurnalis Marca, Ramiro Aldunate.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
[Video] 10 Gol Voli Terbaik di Liga Champions
Open Play 18 Juni 2019, 19:14 -
Arturo Vidal: Neymar akan Selalu Diterima di Barcelona
Liga Spanyol 18 Juni 2019, 17:00 -
Luis Suarez Tunggu Neymar di Barcelona
Liga Spanyol 18 Juni 2019, 16:40 -
Manchester City Ramaikan Perburuan Philippe Coutinho
Liga Inggris 18 Juni 2019, 15:20
LATEST UPDATE
-
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45 -
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:41
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Tantangan Italia di Leg 2 Lawan Jerman: Wajib Menang dan Cedera Pemain
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:30 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39