Digosipkan ke Everton, Yerry Mina Latihan di Barcelona
Asad Arifin | 6 Agustus 2018 17:35
Bola.net - - Sebuah kabar baik diterima oleh para fans Barcelona. Pemain belakang Yerry Mina yang dikabarkan bakal pindah ke klub lain mulai hadir dalam sesi latihan. Mina untuk kali pertama ikut latihan musim ini.
Yerry Mina sebelumnya memang belum ikut dalam sesi latihan Barca. Pemain berusia 23 tahun, telat bergabung latihan Barca lantaran mendapatkan jatah libur yang berbeda dengan pemain lain. Sebab, Mina harus tampil di Piala Dunia 2018.
Mina muncul pada sesi latihan Barca yang digelar pada Senin (6/8) yang digelar di Ciudad Esportiva Joan Gamper. Mina nampak enjoy dalam sesi latihan bersama dengan rekan-rekannya yang lain.
Kehadiran Yerry Mina dalam sesi latihan dikabarkan langsung oleh pihak Barca lewat media sosial instagram. Lewat insta stories, Barca mengabarkan jika liburan musim panas Mina sudah usai dan mulai berlatih lagi.
Masa Depan Milan Tak Jelas
Usai bermain bagus di Piala Dunia 2018 bersama Kolombia, Yerry Mina menjadi incaran banyak klub di Eropa. Apalagi, posisinya di Barca belum cukup aman. Ada Manchester United yang disebut ingin membelinya.
Namun, belakangan Mina disebut kian dekat untuk bisa bergabung dengan pihak Everton. The Toffes siap membeli Mina dari Barca dengan harga 32 juta euro. Mina akan menyusul jejak Lucas Digne yang lebih dulu ke Everton.
Sementara itu, jika tetap bermain di Barca, maka Mina hanya akan menjadi penghangat bangku cadangan. Pasalnya, pelatih Ernesto Valverde masih punya Clement Lenglet sebagai pelapis Samuel Umtiti dan Gerard Pique.
Video Menarik
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cillessen Akui Masa Depannya di Barca Masih Gelap
Liga Spanyol 5 Agustus 2018, 21:32 -
Kalahkan Barcelona, Gattuso Justru Merasa Milan Main Buruk
Bola Dunia Lainnya 5 Agustus 2018, 15:30 -
Gattuso Cemburu dengan Gaya Sepak Bola Barcelona
Bola Dunia Lainnya 5 Agustus 2018, 14:00 -
Hasil Pertandingan AC Milan vs Barcelona: Skor 1-0
Bola Dunia Lainnya 5 Agustus 2018, 09:03 -
Aleix Vidal Resmi Kembali ke Sevilla
Liga Spanyol 5 Agustus 2018, 04:15
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39