Diet ala Enrique Jadi Rahasia Ketangguhan Bravo di Barca

Editor Bolanet | 10 Oktober 2014 15:20
Diet ala Enrique Jadi Rahasia Ketangguhan Bravo di Barca
Claudio Bravo. (c) AFP
- Claudio Bravo kemungkinan besar bisa tampil bagus di berkat diet yang ia lakoni atas perintah Luis Enrique.

Menurut laporan yang diturunkan oleh El Mercurio, kiper asal Chile itu sudah kehilangan bobot empat kilogram semenjak bergabung dengan kubu Camp Nou. Hasilnya, gawang Bravo tak pernah sekalipun bobol di tujuh laga perdana di La Liga.

Tujuan utama saya adalah untuk fokus dan menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar. Saya kerap memikirkan banyak hal sederhana, yang bisa membuat saya bahagia, tutur Bravo.

Saya hanya ingin fokus pada pekerjaan saya, keluarga, tanpa mengganggu orang lain, pungkasnya.

Bravo ditransfer Barcelona dari Real Sociedad musim panas ini. [initial]

 (mer/rer)