Didepak City dan tak Dipermanenkan di Bayern, Cancelo Kini Akan Berlabuh di Barcelona
Dimas Ardi Prasetya | 3 Agustus 2023 16:45
Bola.net - Joao Cancelo dikabarkan sudah mencapai kesepakatan personal dengan Barcelona dan kini Blaugrana sedang menegosiasikan mahar transfer sang bek dengan Manchester City.
Cancelo sempat jadi pemain andalan Man City. Namun ia kemudian tak masuk rencana Josep Guardiola.
Cancelo sempat dipinjamkan ke Bayern Munchen pada paruh kedua musim 2022/2023 lalu. Namun Bayern tak memilih mempermanenkan servis pemain Portugal tersebut.
Sempat ada kabar bahwa Cancelo mungkin bisa kembali ke dalam rencana Guardiola. Namun kini ia disebut akan cabut dari Etihad Stadium.
Cancelo Incaran Barcelona
Joao Cancelo sempat dikaitkan dengan Arsenal. Namun kabar itu mereda dengan cepat.
Cancelo juga dikabarkan diincar oleh Barcelona. Rumornya Barca serius ingin memakai jasa bek serba bisa tersebut.
Namun Barcelona disebut mundur dari perburuan Cancelo beberapa pekan yang lalu. Pasalnya harganya dianggap kemahalan.
Raih Kesepakatan
Akan tetapi kini ada kabar bahwa Barcelona kembali mendekati Joao Cancelo. Bahkan mereka disebut sudah melakukan pendekatan kepada Cancelo.
Kabar ini dilansir oleh Fabrizio Romano. Ia mengklaim Cancelo dan Barca sudah mencapai kesepakatan.
Kini Barcelona tinggal menuntaskan satu langkah lagi. Mereka harus mencapai kesepakatan dengan pihak Manchester City.
"Joao Cancelo telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Barça, ia menginginkan kepindahan... dan Xavi menginginkannya sejak Januari sebagai target prioritas. Pembicaraan sekarang sedang berlangsung dengan Manchester City mengenai struktur kesepakatan."
"Rencana Barca terungkap pada hari Minggu: gunakan sebagian dari anggaran Dembele untuk mencoba lagi untuk Cancelo."
Dana Transfer Cancelo
Barcelona musim panas 2023 ini masih mengalami kesulitan finansial. Tapi mereka sebentar lagi akan segera mendapatkan uang segar.
Uang tersebut didapat dari hasil penjualan Ousmane Dembele. Ia sebelumnya digoda oleh PSG.
Sebelumnya PSG disebut berusaha mengaktifkan klausul rilis Dembele yang bernilai 50 juta pounds saja. Klausul itu harus diaktifkan paling lambat 31 Juli.
Pada akhirnya PSG tak mengaktifkan klausul itu dan harus membayar klausul rilis bernilai 100 juta pounds. Namun mereka dan Barcelona kemudian dikabarkan menempuh jalan kompromi agar Dembele bisa lekas pindah.
Klasemen La Liga
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Update Bursa Transfer Chelsea 2023/2024
- Tertipu Mulut Manis Origi yang Sebut Gabungan Kaka dan Kai Havertz, De Ketelaere Bakal Dibuang AC Mi
- Goncalo Ramos, Target Cadangan Manchester United yang Dibeli Mahal Oleh PSG
- Harry Kane Mulai Muak dengan Tottenham
- Update Bursa Transfer Barcelona 2023/2024
- Mungkinkah Arsenal Putus Kontrak Nicolas Pepe?
- Rumor ke PSG Ditepis Pedri: Saya Mau Jadi Kapten di Barcelona
- Cedera Gabriel Jesus Belum Jadi Rezeki untuk Folarin Balogun
- PSG Dapatkan Goncalo Ramos dalam Satu Kedipan Mata
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Kelarkan Transfer Josko Gvardiol di Pekan Ini
Liga Inggris 2 Agustus 2023, 20:00 -
Kisah Transfer Bernardo Silva Bakal Berakhir Tidak Sesuai Harapan
Liga Inggris 2 Agustus 2023, 07:35 -
Riyad Mahrez Hengkang, Manchester City Sudah Temukan Pengganti Ideal
Liga Inggris 2 Agustus 2023, 07:05 -
Trisula Al Ahli Ngeri: Roberto Firmino Diapit Riyad Mahrez dan Allan Saint-Maximin
Asia 1 Agustus 2023, 08:50
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39