Di Tengah Ketidakpastian, Isco Berlatih Lagi di Valdebebas
Asad Arifin | 31 Januari 2018 21:02
Bola.net - - Real Madrid menggelar sesi latihan resmi pada hari Rabu (31/1) waktu setempat di mereka Valdebebas. Sesi latihan ini kembali diikuti oleh yang sempat absen sepekan karena mengalami cedera betis.
Isco mengalami cedera saat bermain untuk Madrid di pertandingan melawan Leganes, Kamis (25/1) yang lalu. Karena cedera itu, pemain berusia 25 tahun harus absen saat Madrid meraih kemenangan dengan skor 4-1 atas Valencia akhir pekan yang lalu.
Namun, seperti dikutip dari Marca, kini Isco sudah kembali sembuh. Mantan pemain Malaga ini sudah kembali berlatih dan tidak mengalami masalah apapun. Isco berlatih secara normal dengan porsi latihan sama dengan pemain Madrid lainnya.
Masih dari sumber yang sama, Isco juga disebut tidak terpengaruh dengan situasi serba tidak pasti soal masa depannya di Madrid. Isco berlatih dengan serius dan diyakini sudah siap untuk kembali bermain untuk Madrid di laga akhir pekan nanti.
Selain Isco, Gareth Bale yang sempat cedera ringan juga kembali berlatih dengan Madrid. Sementara, Cristiano Ronaldo tidak berlatih penuh di lapangan. Pemain berusia 32 tahun ini menjalani latihan di gym dengan program khusus.
Sergio Ramos dan Raphael Varane juga sudah kembali berlatih, meskipun mereka tidak berlatih secara penuh. Begitu juga dengan
Pasca menang melawan Valencia di Stadion Mestalla, Madrid akan kembali berlaga di akhir pekan nanti. Pasukan Zinedine Zidane akan ditantang oleh Levante pada pekan ke-22 La Liga, Minggu (4/2) di Estadio Ciudad de Valencia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius: Saya Tidak Takut Gabung Madrid
Liga Spanyol 30 Januari 2018, 21:08 -
5 Alasan Zidane Akan Dipecat Real Madrid
Editorial 30 Januari 2018, 15:32 -
Neymar: Real Madrid Tak Cuma Cristiano Ronaldo
Liga Eropa Lain 30 Januari 2018, 15:30 -
Jelang Lawan PSG, Madrid Khawatirkan Varane
Liga Spanyol 30 Januari 2018, 15:20 -
Mijatovic Klaim Madrid Terlalu Kuat untuk PSG
Liga Spanyol 30 Januari 2018, 14:30
LATEST UPDATE
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08 -
Liverpool dan Real Madrid Berebut Tanda Tangan Dean Huijsen
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:00 -
Arsenal Disarankan Rekrut Joao Pedro: Solusi untuk Lini Serang?
Liga Inggris 21 Maret 2025, 10:56 -
Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
Liga Inggris 21 Maret 2025, 10:42 -
Masa Depan Lionel Messi: Barcelona Ingin Bawa Pulang Sang Legenda
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 10:30 -
Italia Dipermalukan Jerman, Rekor Buruk Azzurri Pecah Lagi
Piala Eropa 21 Maret 2025, 10:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39