Di Stefano: Mourinho Butuh Dukungan Madrid
Editor Bolanet | 29 Desember 2012 06:01
Madrid sedang mengalami masa-masa sulit saat ini. Di kancah La Liga mereka kini duduk di peringkat ketiga dan tertinggal 16 poin dari pemuncak klasemen sementara .
Di ajang Liga Champions sendiri, Los Blancos akan bertemu lawan sulit, Manchester United pada babak 16 besar nanti.
Kondisi semacam ini jelas membuat Mourinho menanggung beban yang sangat berat. Beban tersebut masih harus ditambah dengan rumor kepergian bintang mereka, Cristiano Ronaldo.
Melihat kondisi ini Di Stefano meminta agar semua elemen Madrid memberi dukungan kepada pelatih asal Portugal tersebut.
Mourinho sedang melakukan pekerjaan sulit dan anda harus memberikan dukungan kepadanya. Pasalnya, masih banyak yang harus diraih pada musim ini, terang mantan penyerang Madrid itu.
Meski Madrid kini berada dalam masa sulit, pria berusia 86 tahun tersebut yakin bahwa tim asal ibu kota Spanyol tersebut akan mampu meraih trofi pada akhir musim nanti.
Kami masih harus bertarung untuk mendapatkan gelar dan saya yakin bahwa kami akan bisa memenangkan trofi Liga Champions, imbuhnya. (gl/bgn)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Albiol Sesalkan Derasnya Kontroversi Casillas
Liga Spanyol 28 Desember 2012, 21:22 -
Karanka: Casillas Tak Tahu Apa-apa
Liga Spanyol 28 Desember 2012, 19:10 -
Albiol: Bertahanlah di Madrid, Ronaldo!
Liga Spanyol 28 Desember 2012, 13:20 -
Mourinho Ogah Pusingkan Masa Depannya
Liga Spanyol 28 Desember 2012, 10:50 -
Del Bosque: Mourinho Tidak Punya Agenda Khusus
Liga Spanyol 28 Desember 2012, 05:00
LATEST UPDATE
-
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10