Detik-detik Clasico, Bartra Lega Barcelona Tak Terpeleset

Editor Bolanet | 16 Maret 2015 13:08
Detik-detik Clasico, Bartra Lega Barcelona Tak Terpeleset
Marc Bartra (c) AFP
- Marc Bartra mengaku lega lantaran tak mendapat hasil negatif, menjelang duel El Clasico yang bakal digelar di Camp Nou akhir pekan ini.

Barcelona bakal menjamu Real Madrid, dalam duel yang disebut-sebut bakal menentukan siapa yang akan menjadi juara La Liga musim ini. Pekan lalu, Blaugrana meraih modal positif dengan menang 2-0 atas Eibar di Ipurrua.

Ini merupakan pekan yang sangat penting. Itulah mengapa kami harus menang untuk menambah rasa percaya diri kami. Pertandingan ini amat berpotensi untuk membuat kami terpeleset, tutur Bartra pada laman resmi klub.

Sebelum melawan Madrid, Barcelona akan terlebih dahulu menjamu Manchester City di leg kedua babak 16 besar Liga Champions tengah pekan ini. [initial]

 (fcb/rer)