Derby Madrid, Carlo Ancelotti Bakal Cadangkan Luka Modric?
Serafin Unus Pasi | 9 Desember 2021 17:13
Bola.net - Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti membeberkan rencananya di derby Madrid nanti. Ia mempertimbangkan untuk mengistirahatkan Luka Modric di laga ini.
Real Madrid akan ditunggu sebuah laga sarat gengsi di akhir pekan nanti. Mereka akan menjamu sang tetangga, Atletico Madrid di jornada ke-17 La Liga.
Di laga ini, Luka Modric kemungkinan akan bermain. Namun pemain timnas Kroasia itu baru bermain penuh selama 90 menit melawan Inter Milan di tengah pekan ini.
Ancelotti menyebut ia masih akan mempertimbangkan memainkan Modric atau tidak di laga ini. "Ya, pemain seusianya memang butuh istirahat," ujar Ancelotti kepada Marca.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Waktu Pemulihan Cukup
Ancelotti menilai timnya punya waktu istirahat yang cukup. Karena laga melawan Atletico Madrid baru digelar pada hari Senin (13/12) dini hari nanti.
Jadi ia akan memberikan istirahat yang banyak kepada Modric. Agar ia bisa kembali ke performa terbaiknya.
"Dia memiliki waktu sekitar lima hari untuk pertandingan berikutnya. Jadi saya rasa ia akan memanfaatkan waktu ini untuk beristirahat, karena ia punya kehidupan yang rileks di rumah,"
Berpotensi Cadangkan
Ancelotti mengakui bahwa Modric punya peran yang krusial di timnya. Namun ia juga berencana untuk melakukan rotasi.
Ia menyebut ada beberapa gelandang muda potensial yang bisa menggantikan Modric di laga Derby Madrileno nanti. Jadi ia akan mempertimbangkan masak-masak.
"Modric adalah salah satu pemain spesial yang kami miliki. Namun saya juga harus memikirkan dua pemain lainnya yaitu Camavinga dan Valverde, di mana kedua pemain ini bermain dengan sangat baik ketika diberi kesempatan," ujarnya.
Perpanjang Kontrak
Masa Bakti Modric di Real Madrid akan segera berakhir. Kontraknya akan habis di musim panas nanti.
Namun Madrid dilaporkan masih ingin mempekerjakan sang pemain. Mereka berencana memperpanjang kontraknya selama satu tahun lagi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klaim Handanovic: Real tak Lebih Baik dari Inter!
Liga Champions 8 Desember 2021, 22:26 -
Performa Gacor, Real Madrid Siap Perpanjang Kontrak Luka Modric
Liga Spanyol 8 Desember 2021, 19:13 -
Wow, Antonio Rudiger Sepakat Gabung Real Madrid?
Liga Spanyol 8 Desember 2021, 17:14 -
Kalahkan Inter Milan, Puncak Grup D Menjadi Milik Real Madrid
Galeri 8 Desember 2021, 16:04
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39