Debut dan Cetak Gol, Terwujudnya Mimpi Enzo Zidane
Afdholud Dzikry | 1 Desember 2016 09:15
Bola.net - - Menjalani debut dan mencetak gol. Itu jelas merupakan impian semua pemain muda yang baru bermain di tim utama. Dan mimpi itu juga dimiliki oleh seorang Enzo Zidane.
Seperti diketahui, Enzo menjalani debut di tim utama Los Blancos saat masuk menggantikan Isco ketika melawan Leonesa di leg kedua babak 32 besar Copa del Rey. Itu adalah penampilan pertama Enzo di tim utama sejak masuk ke akademi Real Madrid pada 2004 silam.
Yang lebih spesial dari debutnya itu, anak dari pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane tersebut mencetak gol dan membantu Los Blancos menang dengan skor 6-1 untuk membawa mereka lolos ke 16 besar dengan agregat 13-2.
Mencetak gol di pertandingan debut untuk Real Madrid selalu menjadi mimpi, dan saya benar-benar bahagia karena hal itu datang di Bernabeu dan dengan sebuah kemenangan, ujarnya.
Ini adalah malam yang sangat spesial. Saya harus menunggu kesempatan saya dan sekarang kesempatan itu datang. Ini adalah awal dan saya harus terus bekerja agar mendapat lebih banyak kesempatan dan membantu tim, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pacar Cantik Ronaldo Ternyata Seorang Penjaga Toko di Madrid
Bolatainment 30 November 2016, 23:44 -
Jeremy Mathieu Positif Absen di El Clasico
Liga Spanyol 30 November 2016, 20:35 -
Xabi Alonso Ingin Bayern Punya Pemain Seperti Ronaldo
Liga Eropa Lain 30 November 2016, 19:43 -
Alonso: Madrid Unggul di Udara, Barca Punya Serangan Balik
Liga Spanyol 30 November 2016, 19:00 -
Golazo Dari Panggung El Clasico
Open Play 30 November 2016, 16:02
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39