De Jong Tak Pernah Ragu Sanggup Main Bareng Messi dan Suarez

Dimas Ardi Prasetya | 25 Desember 2019 10:17
De Jong Tak Pernah Ragu Sanggup Main Bareng Messi dan Suarez
Frenkie De Jong (c) AP Photo

Bola.net - Gelandang muda Barcelona Frenkie De Jong mengaku dirinya tak pernah ragu bakal bisa meningkatkan level performanya dan sanggup bermain bersama Lionel Messi dan Luis Suarez.

De Jong tampil menawan bersama Ajax Amsterdam dan Timnas Belanda musim lalu. Hal itulah yang kemudian membuatnya direkrut oleh Barcelona.

Advertisement

Perpindahan ini jelas tidak mudah. Sebab ada perbedaan kultur di sepakbola Belanda dan Spanyol.

Belum lagi ia juga harus bermain bareng para pemain kelas dunia yang sudah berpengalaman. Namun ternyata De Jong tak membutuhkan waktu lama untuk bisa beradaptasi dengan mulus di Camp Nou.

1 dari 2 halaman

De Jong Tak Pernah Ragu

Frenkie De Jong hampir selalu dijadikan pemain inti oleh Ernesto Valverde di lini tengah Barcelona. Kepercayaan itu dibayar tuntas oleh gelandang 22 tahun tersebut.

Saat ini Barcelona berada di peringkat pertama klasemen La Liga. Mereka unggul dua angka dari Real Madrid yang ada di posisi kedua.

"Saya benar-benar berharap bahwa langkah dari Ajax tidak akan sebesar itu. Saya tahu level apa yang kami capai musim lalu," katanya kepada De Telegraaf.

“Bahkan ada lebih banyak kualitas di sini; Saya bermain dengan pemain yang bahkan lebih besar, beberapa di antaranya tentu saja sangat istimewa karena kualitas luar biasa mereka, seperti Lionel Messi, Luis Suarez dan Sergio Busquets," tuturnya.

"Terlepas dari nama-nama besar itu, saya tidak pernah ragu saya bisa meningkatkan performa saya," koar De Jong.

2 dari 2 halaman

Memori Semifinal Liga Champions

Musim lalu, Frenkie De Jong berhasil mengantarkan Barcelona melaju sampai ke semifinal Liga Champions. Namun di babak itu mereka berhasil disingkirkan oleh Tottenham.

"Jika Anda melihat ke belakang, ini merupakan tahun yang gila. Detik terakhir semifinal melawan Spurs telah menghantui saya sejak lama," ungkapnya.

“Terdepaknya kami masih terasa tidak adil dan tidak perlu. Penampilan bagus kami dan kemenangan gemilang di Real Madrid, Juventus dan tandang di Spurs seharusnya dimahkotai dengan final Liga Champions," klaimnya.

"Maka 2019 akan menjadi sempurna, karena tidak ada yang mengira bahwa tim Belanda bisa sejauh itu," tandas De Jong.

Frenkie De Jong sejauh ini telah bermain sebanyak 24 kali bagi Barcelona di semua ajang kompetisi. Ia menyumbangkan satu gol dan dua assist.

(De Telegraaf)