David Luiz, Barcelona Tunggu Januari

Editor Bolanet | 10 September 2013 15:01
David Luiz, Barcelona Tunggu Januari
David Luiz (c) Bola.net
- memang tidak berhasil merekrut David Luiz dari di bursa musim panas kemarin. Namun, sepertinya Blaugrana bakal kembali lagi untuk bek itu musim dingin nanti.

Kepada TV3, Presiden Barcelona Sandro Rosell mengisyaratkan bahwa sang raksasa Catalan masih belum menyerah dalam upaya mereka memboyong Luiz ke Camp Nou.

Kami tak boleh mengeluarkan uang melebihi batas kewajaran untuk membeli pemain mana pun, termasuk David Luiz, ujar Rosell.

Kami tak merekrutnya di musim panas karena pertimbangan teknis. Kita lihat saja apa langkah kami untuknya Januari mendatang, pungkas Rosell.

Luiz, 26, saat ini terikat kontrak sampai Juni 2017 di Stamford Bridge. Meski Barcelona siap melakukan percobaan kedua, manajer The Blues Jose Mourinho diyakini bakal tetap takkan membiarkannya hengkang. (tv3/tmw/gia)