Data dan Fakta La Liga: Barcelona vs Athletic Bilbao
Gia Yuda Pradana | 28 September 2018 15:02
- Barcelona akan menjamu Athletic Bilbao pada jornada 7 La Liga 2018/19, Sabtu (29/9). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Camp Nou ini.
Di La Liga musim lalu, Barcelona mengalahkan Bilbao 2-0 di Camp Nou lewat gol-gol Paco Alcacer dan Lionel Messi.
Lionel Messi telah mencetak 24 gol dalam 33 penampilan melawan Bilbao di semua kompetisi (15 gol dalam 22 penampilan di La Liga).
Barcelona selalu menang dan selalu mencetak dua gol atau lebih dalam 14 laga kandang terakhirnya melawan Bilbao di La Liga.
Barcelona selalu menang dalam sembilan laga terakhirnya melawan Bilbao di La Liga, mencetak 24 gol dan hanya kebobolan tiga.
Terakhir kali Barcelona kalah melawan Bilbao di La Liga adalah dengan skor 0-1 di San Mames pada musim 2013/14. Gol tunggal Bilbao dalam laga tersebut dicetak Iker Muniain dari assist Markel Susaeta.
Barcelona selalu menang tanpa kebobolan dalam enam laga terakhirnya melawan Bilbao di La Liga.
Barcelona selalu mencetak dua gol atau lebih dalam 31 dari 34 laga kandang terakhirnya di La Liga.
Barcelona tak terkalahkan dalam 39 laga kandang terakhirnya di La Liga.
Rekor Ernesto Valverde vs Bilbao: M5 S1 K4.
Rekor Eduardo Berizzo vs Barcelona: M3 S0 K4.
Bilbao baru sekali main tandang di La Liga musim ini, dan hasilnya imbang 2-2 melawan Real Betis pada 24 September 2018. Bilbao unggul dua gol terlebih dahulu melalui Inaki Williams dan Raul Garcia di babak pertama, tapi gagal menang setelah kebobolan dua gol di babak kedua.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carles Puyol: Modric Hebat, Tapi Messi yang Terbaik
Liga Spanyol 27 September 2018, 23:30 -
Resmi Perpanjang Kontrak, Barcelona Pagari Busquets dengan Klausul 500 Juta Euro
Liga Spanyol 27 September 2018, 19:59 -
Paul Pogba Bunuh Diri Jika Pindah ke Barcelona
Liga Inggris 27 September 2018, 17:00 -
Aji Mumpung, Mino Raiola Peras Barcelona Untuk Transfer Paul Pogba
Liga Spanyol 27 September 2018, 16:45 -
Januari, Barcelona Tuntaskan Transfer Frenkie De Jong
Liga Spanyol 27 September 2018, 16:15
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39