Dapat Sanksi Lima Laga, Ronaldo Tak Terlihat Gusar
Ari Prayoga | 15 Agustus 2017 03:17
Bola.net - - Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo tak terlihat khawatir dengan sanksi larangan bermain dalam lima laga yang baru saja dijatuhkan Federasi Sepakbola Spanyol RFEF.
Sanksi ini diberikan kepada Ronaldo atas tindakannya mendorong wasit Ricardo de Burgos usai diganjar kartu merah dalam laga Supercopa de Espana di Camp Nou kemarin.
Sesaat sebelum sanksi ini resmi dijatuhkan, Ronaldo tak terlihat gusar dengan mengunggah foto dirinya bersama pemain Real lainnya, yakni Lucas Vazquez, Dani Ceballos, Nacho Fernandez dan Achraf Hakimi.
Dalam foto ini, Ronaldo terlihat berpose dengan tangannya memegang dagu. Sekilas tak ada aura kekesalan CR7 seperti yang sebelumnya diungkapkan Marcelo.
Selain sanksi larangan bermain, RFEF juga mendenda Ronaldo senilai 3.850 euro dan Real Madrid mendapatkan denda 1.750 euro.
Ronaldo dan Real Madrid bisa melakukan banding atas hukuman ini. Langkah tersebut bisa diambil dengan batas maksimal 10 hari setelah putusan ini dikeluarkan.
Jika hukuman ini bertahan, setelah proses banding, maka Ronaldo akan absen membela Madrid pada leg kedua Supercopa de Espana pada Kamis (17/8) mendatang. Selain itu, Ronaldo juga akan absen pada laga La Liga melawan Deportivo La Coruna, Valencia, Levante dan Real Sociedad.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Dapat Sanksi Lima Pertandingan
Liga Spanyol 14 Agustus 2017, 21:06 -
Mourinho Tegaskan Lindelof Masih Butuh Adaptasi
Liga Inggris 14 Agustus 2017, 20:25 -
Mata Ingin Hasil Lawan West Ham Terulang Sepanjang Musim
Liga Inggris 14 Agustus 2017, 19:52 -
Madrid Tertawakan Keputusan Barca Gaet Paulinho
Liga Spanyol 14 Agustus 2017, 15:40 -
Ronaldo: Saya Bukan Seorang Striker
Liga Spanyol 14 Agustus 2017, 14:30
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39